• Home
  • Parlemen
  • Harga Patokan Ekspor Produk CPO Terkena Bea Keluar US$ 799/MT
Senin, 30 Juni 2014 18:00:00

Harga Patokan Ekspor Produk CPO Terkena Bea Keluar US$ 799/MT

CPO.
riauone.com, - Kementerian Perdagangan (Kemendag) telah menerbitkan Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 30/M-DAG/PER/6/2014 tentang Penetapan Harga Patokan Ekspor (HPE) atas Produk Pertanian dan Kehutanan yang Dikenakan Bea Keluar.
 
"Penetapan HPE periode Juli 2014 tersebut dilakukan setelah memperhatikan rekomendasi dan hasil rapat koordinasi dengan instansi-instansi teknis terkait, khususnya dalam menyikapi perkembangan harga komoditas, baik nasional maupun internasional," kata Dirjen Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan, Bachrul Chairi, dalam keterangan tertulis, Senin (30/06).
 
Menurut Bachrul, beberapa produk pertanian dan kehutanan yang dikenakan bea keluar antara lain produk CPO (Crude Palm Oil atau minyak sawit mentah), biji kakao, kayu, dan kulit.
 
Ia menjelaskan, penetapan HPE CPO didasarkan pada harga referensi CPO yaitu US$ 870,35/MT (metrik ton) yang turun sebesar US$ 44,91 atau 4,9% dari periode bulan sebelumnya yaitu US$ 915,26/MT. "Dari harga tersebut didapat HPE CPO sebesar US$ 799/MT yang turun US$ 45 atau 5,3% dibandingkan periode bulan sebelumnya yaitu US$ 844/MT," kata dia. (viva/roc)
 
Share
Berita Terkait
  • 3 minggu lalu

    Ini Yang Sebenar-nya Harga Pertalite, Bukan Rp10 Ribu per Liter


    NASIONAL, - Sejumlah badan usaha penyedia Bahan B
  •