• Home
  • Parlemen
  • Kecamatan Bagan Sinembah Raya Perlu Ditinjau Ulang
Senin, 26 Januari 2015 14:48:00

Kecamatan Bagan Sinembah Raya Perlu Ditinjau Ulang

RIAUONE.COM, BAGANBATU, ROHIL, ROC - DPRD kabupaten Rokan Hilir (Rohil) agendakan pertemuan dengan pemerintah daerah menyangkut peninjauan kembali kecamatan Bagan Sinembah Raya 
yang telah dimekarkan dari kecamatan Bagan Sinembah.
 
"Benar, besok (hari ini-red) kami laksanakan pertemuan dengan pemerintah daerah dalam hal ini melalui asisten I pemkab Rohil menyangkut nama kecamatan pemekaran Bagan Sinembah Raya yang masih perlu ditinjau ulang," kata Anggota DPRD Rohil HM Bachid Madjid kepada wartawan, Senin (26/1).
 
Wakil ketua komisi I DPRD Rohil ini mengatakan peninjauan itu tidak terlepas dari kenyataan bahwa nama yang diusulkan untuk kecamatan pemekaran tersebut sebelumnya adalah kecamatan Pematang Kulim, namun belakangan pada saat diresmikan menjadi Bagan Sinembah Raya. Sesuai dengan rekomendasi dari gubernur Riau, Bachid menyebutkan nama yang diketahui dan disetujui oleh gubri adalah Pematang Kulim.
 
"Jadi bagaimana solusinya ke depan itulah yang dibahas antara pemerintah dengan DPRD, apa diteruskan, ada perubahan atau dipending dulu. Namun yang jelas sejauh ini memang nama untuk kecamatan tersebut sudah disahkan dan aparat untuk kecamatan sudah dilantik pula. Bayangkan kalau ternyata ini tidak masuk dalam daftar birokrasi kita apakah harus dikembalikan lagi persoalan administrasinya, jadi saya kira persoalan ini sangat penting untuk diselesaikan," ujarnya.
 
Beberapa waktu lalu dari kecamatan Bagan Sinembah (Induk) dimekarkan lagi dua kecamatan yakni Bagan Sinembah Raya dan kecamatan Balai Jaya. Hal ini penting untuk mempelajari menyangkut perubahan nama kecamatan tersebut. Selanjutnya apa langkah yang akan dilakukan sesuai dengan peraturan yang berlaku. (adv/DPRD).
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    Konflik Antara PUK F SPTI Dengan PUK F SPPP Desa Teluk Aur Masih Belum Menemui Titik Temu

    Rokan Hulu, Riauone.Com - Konflik mengenai kontrak tenaga kerja bongkar muat buah kelapa sawit di Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT. Karya

  • 3 tahun lalu

    DPRD dan Pemda Rohil sepakati KUA PPAS Perubahan 2021

    ROHIL, Rohil - Dewan Perwakilan Rakyat daerah mengelar sidang paripurna dalam rangka penandatanganan persetujuan bersama antara pemerintah daerah dan DPRD tentang rancangan peru

  • 4 tahun lalu

    Diteken Garis Batas Bengkalis - Rohil, Bupati Bengkalis Tandatangani Kesepakatan Garis Batas

    PEKANBARU - Bupati Bengkalis Kasmarni menandatangani berita acara kesepakatan garis batas Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Rokan Hilir, Jumat 21 Mei 2021 di ruang Auditorium Gu

  • 4 tahun lalu

    Hari Ini Ada 2 Kasus Covid 19 Yang Di Isolasi Di Rumah Sakit Di Kecamatan Ujungbatu

    ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Kasus terkonfirmasi positif Covid - 19 di wilayah kecamatan Ujungbatu pada hari ini ada penambahan 2 kasus dilakukan isolasi di Rumah sakit, total juml

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified