Jumat, 02 April 2021 21:35:00
Keluhan Masyarakat Teratai di Tampung Legislator Bengkalis
PARLEMEN, DURI-Keluhan masyarakat di Jalan Teratai dan sekitarnya di tampung legislator, Horas Sitorus SH dalam reses sesi dua di Jumat (2/4) sekira jam 16.00 WIB.
Pertemuan membangkitkan semangat dan harapan warga di Gajah Sakti, Mandau sebab mereka merasakan kehadiran Horas Sitorus SH memberikan dukungan dan perjuangan giat pembangunan bagi warga.
Bertempat di Jalan Teratai RT 07 dan masyarakat RT 08 RW 01 ajukan berbagai keluhan di pertemuan perdana.
Edi Siahaan warga setempat menyampaikan keluhannya terkait Jalan Teratai yang tak pernah mendapat perhatian bahkan parit jalan juga tidak pernah di urus. Bahkan ada parit dikerjakan tidak tuntas dikabarkan warga.
Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis, Horas Sitorus SH menjawab terkait harapan masyarakat dengan menyebut lebih dahulu prosesnya jadi anggota DPRD Kabupaten Bengkalis.
"Saya sah menjadi anggota DPRD Kabupaten Bengkalis sejak dilantik 30 Desember 2020. Terkait harapan besar masyarakat terhadap dirinya yang hadir dalam menjemput aspirasi, akan tindaklanjuti keinginan masyarakat,"ujar Horas Sitorus SH.
Bahkan Horas Sitorus SH meminta warga bersama RT dan RW agar membuatkan kebutuhan panjangnya jalan dan lebar. Ini dijelaskannya akan dibawanya ke parlemen di Kabupaten Bengkalis.
Selanjutnya, nanti masyarakat dapat mengakses informasi itu dalam sistem informasi pemerintah daerah (SIPD) yang dapat di akses publik secara online.
Warga lain yang Margareth S menyampaikan masalah parit untuk menghindari banjir dan luapan air hujan ke halaman dan rumah warga. Selain itu masyarakat pada umumnya mengeluh tentang air bersih bahkan PAMD Duri tak nyala dan masyarakat disebutkan membayar angin.
Selanjutnya, masyarakat juga inginkan terjadinya perubahan kegelapan saat malam, bagi masyarakat dengan keinginan mendapatkan penerangan lampu jalan.
Banyaknya, keluhan warga di ke dua titik pertemuan jemput aspirasi rakyat, membuat giat anggota DPRD Kabupaten Bengkalis, Horas Sitorus SH makin besar harapan warga untuk mendapatkan perhatian
Pertemuan singkat itu sudah memberikan catatan aspirasi bagi seorang anggota DPRD Kabupaten, Horas Sitorus SH bahkan siap berjuang. (Joe)