Rabu, 08 Agustus 2018 13:37:00
Wakil Ketua DPRD Kuansing Sardiyono lepas Gerak Jalan Santai di Gunung Toar
KUANSING,- Wakil Ketua I DPRD Kuansing Sardiyono melepas secara langsung ratusan peserta acara Gerak Jalan Santai, Rabu pagi ( 8/8/2018 ) di lapangan Kantor Camat Gunung Toar.
Gerak jalan Santai tersebut di ikuti oleh anak didik Sekolah SD/ MI, SMP/ MTs, serta SLTA/ MTs se - Kecamatan Gunung Toar
Wakil Ketua DPRD Kuansing Sardiyono di dampingi oleh Camat Gunung Toar, Sekcam Gunung Toar, serta para ASN yang bertugas di Kecamatan Gunung Toar.
Dari informasi yang berhasil di rangkum awak media, Gerak Jalan Santai merupakan bagian dari rangkaian acara HUT RI ke 73 dimana akan diberikan ratusan Door Prize kepada para peserta," ujar Ketua Panitia
Deflides gusni, SP M.Si yang juga merupakan Sekcam Gunung Toar.
Deflides menambahkan, mari kita jadikan Gerak Jalan Santai sebagai motivasi kepada generasi bangsa ini untuk lebih baik lagi kedepannya dalam mengisi kemerdekaan, selain itu ini juga momen silaturahmi masyarakat se - Kecamatan Gunung Toar.
Sementara Wakil Ketua DPRD I Kuansing Sardiyono saat penutupan dan penyerahan Door Prize kepada peserta yang beruntung mengatakan, " Mari kita isi kemerdekaan ini dengan hal - hal yang positif, seperti belajar dengan rajin dan baik, jauhi penyalahgunaan Narkoba, rajin beribadah kepada Allah, kemudian juga mari kita dukung program Magrib mengaji dari Pemerintah Kabupaten Kuansing.
Terakhir Sardiyono menyerahkan Door Prize berupa sepada santai kepada anak murid MTS Ponpes Nurul Islam yang beruntung atas nama Nazifah Hayati. (ijk)
Share
Komentar