Minggu, 20 Desember 2015 13:13:00
DPRD Gelar Paripurna Istimewa Hari Jadi Kepulauan Meranti ke-7
RIAUONE.COM, MERANTI, ROC, - Sabtu 19 Desember 2015 Kabupaten Kepulauan Meranti memperingati Hari Jadi ke-7. Salah satu agenda penting memperingati Hari Jadi itu dengan digelarnya Rapat Paripurna Istimewa DPRD yang dibuka langsung oleh Ketua DPRD, H Fauzi Hasan.
Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi ke-7 Kabupaten Meranti itu digelar di Gedung Balai Sidang DPRD, Jalan Terpadu, Dorak Selatpanjang mulai pukul 10.00 WIB.
Hadir mewakili Plt Gubernur Riau, Asisten Bidang Administrasi Pemerintahan Sekretariat Daerah Provinsi Riau, yang juga Penjabat Bupati Bengkalis, Ahmad Syah Harrofie, Pj Bupati Kepulauan Meranti, Edy Kusdarwanto, serta jajaran aparatur pemerintahan dan tokoh masyarakat di Kabupaten Kepulauan Meranti.
Dalam kesempatan itu, Plt Gubernur Riau mengharapkan peringatan Hari Jadi ke-7 Kabupaten Kepulauan Meranti ini hendaknya menjadi sebuah momentum untuk meningkatan sinergi dan kerjasama percepatan pembangunan antara Kepulauan Meranti dengan daerah lain di Provinsi Riau.
Dalam membangun sebuah negeri, dibutuhkan semangat kebersamaan, persatuan dan kesatuan dalam membangun dan menjadikan Kabupaten Kepulauan Meranti lebih maju, semakin berjaya dan kian terbilang dimasa yang akan datang.
Ahmadsyah Harrofie mengatakan, sebagai kabupaten yang bertetangga, tentunya Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Kepulauan Meranti siap melakukan kerja sama dalam berbagai hal. Terlebih dua daerah ini memiliki kesamaan dalam banyak hal.
"Sebagai anak atau abang kandung, tentu antara Kabupaten Bengkalis dan Kepulauan Meranti mempunyai banyak kesamaan. Jadi antara satu dengan yang lain tentu harus saling mendukung demi pembangunan kawasan pesisir Riau yang lebih maju lagi," harapnya.
Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti, H Fauzi Hasan, yang memimpin Rapat Paripurna Istimewa itu mengatakan, di hari jadi ke-7 ini, Kabupaten Kepulauan Meranti akan menghadapi banyak tantangan pembangunan, terutama dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) Tahun 2016 mendatang.
"Kita memiliki tanggungjawab bersama dan perlu bahu membahu serta merangkul masyarakat dalam mengisi tantangan pembangunan yang semakin komplek kedepan, terutama dalam menghadapi era Masyarakat Ekonomi Asean," ingatnya.
Untuk itu, harapnya, Pemda Kepulauan Meranti sebagai fasilitator pelaksana bisa berperan lebih maksimal lagi dalam memacu pembangunan, yang didukung dengan sumber daya aparatur yang lebih mumpuni.
"Terus tingkatkan integritas, kapasitas, kualitas dan loyalitas aparatur pemerintah daerah dalam rangka memaksimalkan pelaksanaan seluruh program-program pembangunan demi menciptakan kesejahteraan masyarakat," ajaknya.
Fauzi Hasan menambahkan, apa yang sudah ada dari pembangunan mesti dijaga dan dikembangkan, jangan sampai dirusakkan. "Yang sudah tu sudahlah," harap Ketua DPRD Kepulauan Meranti periode 2014-2019 ini. (rhc/roc).
Share
Berita Terkait
Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas di DPRD Riau, Ada 35 Ribu Tiket Pesawat Fiktif, Tokoh Anti Korupsi Minta Usut Semua Terlibat
PEKANBARU, - Mengerikan dan sangat dahsat negeri ini, dugaan korupsi SPPD fiktif DPRD Riau tentunya tidak hanya di lakukan segelintir orang, dicurigai bahwa SPPD fikti
Asyikk, Anggota DPRD Riau Akan Kunjungan Kerja ke Amerika?
RIAU, - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau tahun ini kembali melakukan kunjungan kerja ke luar negeri.
Para wakil rakyat itu akan "plesiran" ke Am
Akibat Kalah Pemilihan AKD, Koalisi yang Dibentuk Plt Bupati Dinilai Malas Ikut Rapat Lagic
KUANSING, riauone.com - Ketua DPRD Kuansing Dr Adam SH MH mengagendakan Rapat Paripurna dengan agenda penyampaian Pidato Pengantar Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LPKj) B
Usai Pergantian Pimpinan, DPRD Siak Didatangi Penyidik Polda Riau
RIAUONE.COM,SIAK- Penyidik Polda Riau datangi sekretariat DPRD Siak, Kamis (30/9/2021). Kedatangan penyidik Polda Riau tersebut sejak sekitar pukul 11.00 WIB hingga sore.
Komentar