• Home
  • Parlemen
  • Komisi I DPRD Provinsi Riau Melakukan Kunjungan Insidentil ke Kecamatan Dumai Selatan
Senin, 11 Juli 2022 22:45:00

Komisi I DPRD Provinsi Riau Melakukan Kunjungan Insidentil ke Kecamatan Dumai Selatan

PARLEMEN, RIAU, -  Untuk melakukan sinkronisasi terkait program yang ada di Provinsi Riau dan Kecamatan Dumai Selatan, Komisi I DPRD Provinsi Riau melakukan Kunjungan Insidentil (Kuntil) ke Kecamatan Dumai Selatan, Selasa (5/7/2022).

Kunjungan yang dipimpin oleh Ketua Komisi I DPRD Provinsi Riau Eddy A. Mohd Yatim, serta diikuti oleh Anggota Komisi I DPRD Provinsi Riau lainnya ini, disambut oleh Camat Dumai Selatan Wahyu Wijaksono beserta jajarannya.

Pada kunjungan ini, Komisi I DPRD Provinsi Riau ingin mengetahui sejauh mana keseriusan dari Pemerintah Kecamatan Dumai Selatan dalam melakukan update data kependudukan khususnya di Kota Dumai.

Camat Dumai Selatan Wahyu Wijaksono mengatakan terkait dengan masalah DTKS (Data Terpadu Kesejahteran Sosial). Terdapat masalah data yang tidak lengkap sehingga terjadinya penundaan penyaluran bantuan rumah layak huni bagi masyarkat miskin di Kota Dumai, khususnya di Kecamatan Dumai Selatan.

Kemudian, Wahyu menjelaskan bahwa alur bantuan DTKS ini disampaikan oleh pihak kelurahan melalui media Muskel (Musyawarah Kelurahan), dan terkait KIP (Kartu Indonesia Pintar) harus disesuaikan dengan data Dapodik, sehingga yang diajukan tidak dapat terealisasikan seluruhnya. (HMS/bu).

Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2025 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified