• Home
  • Politik
  • KPU Verifikasi Dukungan Perbaikan Perseorangan
Senin, 03 Oktober 2016 14:08:00

Pilkada Kampar

KPU Verifikasi Dukungan Perbaikan Perseorangan

BANGKINANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kampar belum merilis data jumlah dukungan perbaikan yang telah diverifikasi. Namun dinyatakan, jumlah dukungan perbaikan yang diserahkan telah memenuhi syarat minimal.

Komisioner KPU Kampar Devisi Teknis dan Humas Sardalis mengungkapkan, verifikasi administrasi akan dilaksanakan hingga 9 Oktober. Setelah itu, dilanjutkan dengan verifikasi faktual di tingkat desa.

"Sejauh ini, sudah memenuhi syarat minimal. Kalau sebarannya, sudah memenuhi syarat dari awal," kata Sardalis, Senin (3/10/2016). Sardalis juga belum bisa menjelaskan lebih rinci ihwal keadaan dukungan perbaikan tersebut. Menurut dia, selama proses verifikasi administrasi, sejauh ini belum ditemukan dukungan ganda. Baik eksternal maupun internal.

"Belum terdeteksi," ucapnya. Verifikasi administrasi dilakukan terhadap dukungan perbaikan dua Pasangan Bakal Calon Kepala Daerah jalur Perseorangan. Yakni, Alfisyahri - Moh. Asbin Wibowo dan Jawahir - Bardansyah Harahap. Kedua Pasbalon ini menyerahkan dukungan jauh dari cukup yang diperlukan. Alfi - Asbin menyerahkan 33.138 dukungan.

Sementara jumlah kekurangan yang dibutuhkan untuk lolos pencalonan hanya 12.372 dukungan. Sedangkan Jawahir - Bardan menyerahkan 20.135 dukungan. Sementara jumlah kekurangan yang dibutuhkan hanya 6.354 dukungan. (das/trb)

Share
Berita Terkait
  • 4 tahun lalu

    Pasangan Sukiman-Indra Gunawan Unggul Pada Penghitungan Sementara Dalam PSU Di 25 TPS Kecamatan Tambusai Utara

    ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Hasil penghitungan sementara Paslon nomor urut 02, Sukiman-Indra Gunawan meraih suara terbanyak untuk sementara pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemil

  • 4 tahun lalu

    Sekretaris Daerah Siak : "Alhamdulillah Pilkada Siak tahun 2020 paling Kondusif di Provinsi Riau"

    SIAK, - Jum’at pagi (22/1/2021), Sekretaris Daerah Kabupaten Siak Arfan Usman menghadiri Rapat Pleno terbuka penetapan Calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih, pada Pilkada

  • 4 tahun lalu

    Pilkada Jambi, Sentra Gakkumdu Merangin Hentikan Kasus Laporan Al Haris dan Belasan ASN

    JAMBI, POLITIK, - Sentra Gakkumdu Kabupaten Merangin Jambi menghentikan kasus laporan yang melibatkan paslon 03 di Pilgub Jambi yakni Al Haris dan beberapa Pegawai Negeri Sipil

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified