• Home
  • Politik
  • PDI Perjuangan Dumai Segera Surati Gusri Effendi, Dugaan Pelanggaran Etika
Jumat, 01 Januari 2016 13:21:00

PDI Perjuangan Dumai Segera Surati Gusri Effendi, Dugaan Pelanggaran Etika

RIAUONE.COM, DUMAI, RIAU, ROC, - Sekretaris PDI Perjuangan Dumai, Tito Gito menyayangkan Gusri berada malam hari di salon. Lalu sempat bersitegang dengan petugas yang hendak mengamankan minuman dari salon miliknya.
 
“Ini jelas menyalahi etika. Kenapa seorang anggota dewan pada malam hari berada di salon. Seharusnya dewan menjadi contoh bagi masyarakat,” tegas Politisi PDI Perjuangan, Kamis (31/12/2015).
 
Oleh sebab itu, atas nama PDI Perjuangan, Tito minta maaf kepada masyarakat. Pihak DPC PDI Perjuangan tentu akan melakukan evaluasi terhadap Gusri, yang merupakan anggota DPRD dari PDI Perjuangan.
 
Bahkan pihak partai tidak segan-segan memberi teguran kepada Gusri. Artinya PDI Perjuangan Dumai tidak akan membiarkan pelanggaran etika terjadi. Sehingga akan mencari tahu kebenaran dari masalah itu.
 
“Setelah libur tahun baru, kita akan lakukan pemanggilan terhadap Gusri. Kita akan lakukan evaluasi. Sebab ini sudah masuk ranah etika,” papar Tito dikutip dari tribun.
 
Seperti diberitakan sebelumnya, Ketua DPRD Dumai, Gusri Effendi sempat terlibat debat dengan petugas. Kala melakukan razia di satu salon miliknya di Jalan Merdeka, Kota Dumai. Saat itu didapati miras dan temuan karaoke di salon. (dsc/roc).
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified