Selasa, 22 April 2014 08:27:00
Pramono Sebut Tiga Calon Wakil Presiden Pendamping Joko Widodo
riauone.com, - Politisi Senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Pramono Anung mengakui calon Presiden (Capres) Joko Widodo alias Jokowi mulai mengerecut kepada tiga orang tokoh nasional.
"Ada 3 nama yang sudah beredar dan kita berharap mudah-mudahan publik meresponnya," kata Pramono di gedung DPR RI Jakarta, Senin (21/4/2014).
Siapa ketiga kandidat Cawapres Jokowi itu, Pramono tidak menyebutkan namun beredar informasi ketiga kandidat Cawapres Jokowi itu yakni Mantan Ketua Umum Golkar Jusuf Kalla (JK), Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD, dan Mantan KSAD Jenderal (Purn) TNI Ryamizard Ryacudu.
Benarkah demikian? "Di internal PDIP kewenangan Bu Mega dan Pak Jokowi nanti yang umumkan," kata Pramono Anung.
Wakil Ketua DPR RI ini menegaskan PDIP memiliki hitung-hitungan sendiri plus-minus terhadap ketiga kandidat cawapres PDIP itu.
"Mudah-mudahan dalam waktu dekat diumumkan. PDIP menunggu kursi di parlemen fiks diumumkan KPK. Apakah memenuhi kursi 20 persen atau tidak (di parlemen)," kata Pramono. (trb/yahoo/roc)
Share
Berita Terkait
Ini Besaran Gaji Presiden dan Wakil, Menteri, Ketua DPR, Jaksa Agung Sampai Ketua KPK dan Kapolri
NASIONAL, - Besaran gaji presiden dan wakil presiden di Indonesia telah ditetapkan dalam Undang-Undang.
Pernah Kepikiran? Ternyata Ini Fungsi Segitiga yang Ada di Dinding Ban Motor
Sandiwara Israel, Presiden Israel Isaac Herzog Bantah Serang RS Al-Shifa Gaza dan Malah Tuduh Hamas
Gegara Istri Pamer Harta?, KPK Tahan Eks Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono!
NASIONAL, - KPK telah selesai memeriksa mantan Kepala Bea-Cukai Makassar Andhi Pramono sebagai tersangka kasus dugaan gratifikasi dan pencucian uang. Andhi Pramono ditahan KPK.<
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified