- Home
- Politik
- SMS Ini Suruh Guru Honorer Kumpul di Purna MTQ, Ternyata untuk Antarkan Firdaus-Ayat ke KPU
Jumat, 23 September 2016 09:33:00
SMS Ini Suruh Guru Honorer Kumpul di Purna MTQ, Ternyata untuk Antarkan Firdaus-Ayat ke KPU
RIAU, NUSANTARA, - Kekecewaan Puluhan guru honorer Kategori II (K2) Pemko Pekanbaru terlihat jelas diraut wajahnya begitu tiba di areal Purna MTQ, Kamis (22/9/2017).
Bagaimana tidak, kedatangan mereka di lokasi tersebut ternyata hanya untuk agenda mengantarkan pasangan calon Firdaus-Ayat Cahyadi mendaftar di KPU.
Puluhan guru K2 yang sejak pagi tiba di areal Purna MTQ memang telah mendapat undangan dari Ketua Guru Honorer K2 Pekanbaru M Al Amin dan Said selaku sekretaris K2.
Undangan disebarkan melalui pesan berantai dengan mengatasnamakan Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru.
Menurut pengakuan salah seorang guru honorer K2 yang enggan disebutkan namanya, mengaku heran dengan undangan tersebut yang dinilainya agak 'aneh'.
"Saya juga dapat SMS berantai itu. Saya heran juga, kita para guru honorer K2 disuruh berkumpul di areal Purna MTQ, namun agendanya tidak dijelaskan," ungkap guru sembari menunjukkan isi SMS undangan tersebut.
Merasa kecewa, para guru K2 ini langsung mendatangi Ketua Guru Honorer K2 M Al Amin yang juga telah tiba di lokasi.
Kepada para guru, Al Amin mengaku bahwa agenda para guru diundang tersebut dalam rangka untuk mengantarkan Firdaus-Ayat Cahyadi mendaftar di KPU Pekanbaru Jalan Arifin Ahmad.
Namun ketika para guru yang telah kecewa itu mendesak dengan pertanyaan lainnya, Al Amin enggan menjelaskan lebih jauh. Juga termasuk undangan yang mengatasnamakan Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru Jamal.
Seperti dimuat Riautrust.com, guru yang enggan dituliskan namanya tadi menceritakan, Al Amin sempat meminta para guru yang telah hadir tersebut untuk bergabung dengan para undangan lainnya.
"Namun permintaan itu kami tolak, ini sudah urusan politik dukung mendukung. Kami para guru tidak mau dimanfaatkan untuk kepentingan politik tertentu. Mengapa kami harus mendukung Pak Firdaus sedangkan gaji kami dipotong. Itu tidak akan terjadi," cetus guru itu sembari pergi dari areal Purna MTQ tersebut.
Berikut Bunyi undangan pesan berantai yang disebarkan kepada para guru Honorer Kategori II Pemko Pekanbaru:
"Yth. Pengurus dan anggota K2. Sesuai instruksi pakKADIS kamis jam 8 kmpl diprnama MTQ Wajib. Ttd.M ALAMIN, SAID." (rtc/int).
Share
Berita Terkait
Guru Honorer Mogok Mengajar Protes Ketentuan Syarat Batas Usia Seleksi CPNS
NASIONAL, -- Wakil Ketua Komisi X DPR Abdul Fikri Faqih meminta pemerintah segera merespons dan berkomunikasi dengan para guru honorer. Itu setelah meluasnya demo mengajar
Pemilukada Kota Pekanbaru 2017, Di Tenayan Raya dan Marpoyan Damai, Firdaus-Ayat Unggul
Pemilukada Kota Pekanbaru 2017, Hasil Perhitungan Suara di Tenayan Raya dan Marpoyan Damai, Firdaus-Ayat Unggul
PEKANBARU - Pasangan pe
Sukses Membangun Pekanbaru, Firdaus-Ayat di Mata Para Tokoh Riau
PEKANBARU - Walikota dan Wakil Walikota Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT dan H Ayat Cahyadi SSi resmi mengakhiri masa jabatannya, Kamis (26/1/2017). Keduanya, te
Pemprov Riau Verifikasi Data Guru Honorer
PEKANBARU, - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan melakukan verifikasi data guru-guru honorer terlebih dahulu sebelum membayarkan gaji yang bersangkutan.
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified