• Home
  • Politik
  • Setelah PAN,PKB dan PBB Kini Rekom DPW NasDem
Jumat, 03 Juli 2020 21:45:00

Setelah PAN,PKB dan PBB Kini Rekom DPW NasDem

POLITIK, DURI - Tahapan pemilihan kepala daerah Kabupaten Bengkalis terus menggeliat bagi bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis untuk mendapatkan dukungan dari partai politik sebagai perahu menuju pencalonan 2020.

Kubunya Kasmarni-Bagus Santoso terus mendapatkan perhatian seperti PAN,PKB dan PBB,telah kantongi rekomendasi kini pasangan ini mendapatkan dukungan Nasdem.

Rekomendasi diserahkan Plt ketua DPW Partai Nasdem Provinsi Riau,Willy Aditya di Kantor DPP Partai NasDem, Gondangdia Jakarta Pusat,Jumat (3/7).

Rekomendasi diserahkan langsung Plt Ketua DPW Partai NasDem Riau Willy Aditya di Kantor DPP Partai NasDem, Gondangdia, Jakarta Pusat, Jum'at (03/07)

“Alhamdulillah, atas nama DPP Partai NasDem, kita sudah berikan SK kepada Kasmarni - Bagus Santoso untuk mendaftar sebagai Calon Bupati- Wakil bupati pada Pilkada Bengkalis,” kata Willy Aditya.

Menurut Willy, pasangan calon Bupati Bengkalis Kasmarni merupakan sosok cerdas, jujur, berani serta konsisten. 

“Hal ini tercermin dan kami lihat dalam diri Ibu Kasmarni,” kata Willy.

Disamping itu Willy menghimbau kepada mesin partai dapat bekerja dengan baik dan kerja keras dalam pelaksanaan pemilihan langsung kepala daerah (pilkada) nantinya.

“Apapun keputusan partai harus kita jalankan. Faktor penentu kemenangan dalam setiap pilkada, bukan hanya figur pasangan calon semata, akan tetapi juga bekerjanya mesin partai,” tegasnya.

Sementara itu Kasmarni ketika diwawancarai awak media menyebutkan dirinya sangat berterimakasih kepada Parpol yang telah memberikan dukungan untuk mencalonkan diri sebagai Bupati Bengkalis bersama pasangannya Bagus Santoso.

“Dukunga Parpol tentu sangat dibutuhkan karena merupakan kendaran menuju pencalonan Bupati tanpa ada dukungan Parpol pasti jalannya semakin panjang,” ujarnya.

Ditambahkan Kasmarni, Parpol yang sudah memberikan dukungan ia sudah menganggap sebagai saudara sendiri bukan sebagai teman atau sebagainya.

“Kepada Tim Pemenangan terus bersemangat jangan menimbulkan api permusuhan lebih baik kita menghidupkan lilin sendiri tanpa menyinggung calon lain tetap solid jangan terpancing dengan orang yang sengaja membuat kita terpecah belah,” pungkasnya. (Joe)

Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified