Kamis, 22 Oktober 2020 21:15:00
Sepak Terjang Srikandi Amankan Masyarakat
POLITIK, DURI - Kamis (22/10) sekira jam 16.00-17.45 WIB warga Jalan Siak, Desa Simpang Padang, Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis Provinsi Riau, Srikandi Bathin Solapan dan Tim Relawannya kelompok emak-emak bersatu membangun dukungan kuat akar rumput.
Ayu Suci, mentor Wahid giat tangkas sebagai tim Srikandi AMAN turut berjibaku bantu urusan penyediaan logistik di lapangan serta APK
Srikandi lapangan bertindak sebagai penghubung petugas Verfikator KPU dan Panwaslu dengan pendukung pasangan AMAN di wilayah kelurahan dan desa.
Dalam kesempatan itu Ayu Suci menjelaskan jika dirinya ikut membantu tim dalam hal logistik.
"Jadi sering terlibat dan bantu dalam berbagai kegiatan tim di lapangan,"ujar Ayu Suci di sela persiapan giat kampanye AMAN di Jalan Siak.
Jurkam kawakan, mantan Wakil Bupati Bengkalis Drs H Suayatno MPd berbagai hal terkait Pilkada Bengkalis pada 9 Desember 2020.
Pasangan yang kian meroket di tunggu-tunggu masyarakat untuk bertemu H Abi Bahrun SS MSi dan Herman SSi MSi mempunyai program unggul bahkan sudah lulus dari set pemimpin bertaraf Nasional.
Program akan dikerjakan tak hanya sekadar janji belaka itu dan bila terpilih jadi pasangan Bupati dan Wakil Bupati 2021-2024 jelas akan membawakan perubahan masa depan bagi daerah Kabupaten Bengkalis.
Harapan masyarakat dari hal kecil hingga besar, pemimpin yang tak membedakan teman dekat dan jauh bahkan jauh dari kasta dan perbedaan itu diungkapkan sejumlah warga usai ikuti kampanye dialogis bersama.
Bahkan secara serentak siap coblos nomor urut 2 Dangan pembaharuan untuk Kabupaten Bengkalis. (Joe)