Kamis, 19 November 2015 13:54:00
Pilkada Dumai 2015
159.500 Surat Suara Telah Tiba di KPU Dumai
RIAUONE.COM, DUMAI, ROC, – Sebagian Surat Suara untuk Pilkada Dumai pada tanggal 9 Desember 2015 mendatang sudah tiba di KPU Dumai pada, Selasa (17/11) sore kemarin. Surat suara yang masih dalam kotak, kini disimpan di Gedung Serbaguna Jalan HR Sobrantas, Dumai dan telah dijaga oleh personel Polres.
Saat ini baru 159.500 surat suara yang sampai di Dumai. Jumlah ini belum sesuai dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT), DPT B1 dan 2,5 persen surat suara cadangan untuk di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Seharusnya jumlah surat suara yang diterima sekitar 170.993 lembar.
Kekurangan ini disebabkanya adanya surat suara yang mengalami kesalahan cetak. Maka pihak percetakan akan melakukan cetak ulang terhadap surat surat yang masih kurang. “Nantinya surat suara akan dikirim lagi. Sebab ada surat suara yang salah cetak,”sebut Sekretaris KPU Dumai, Zahedi kepada wartawan, Rabu (18/11).
Menurutnya, Pihak KPU Dumai memberi tenggat waktu hingga 22 November 2015. Guna melakukan cetak ulang terhadap surat suara yang masih kurang. Sehingga surat suara bisa didistribusikan tepat waktu. Rencananya surat suara akan dipilah dan dilipat, Kamis (19/11). “Nantinya 85 petugas akan melakukan pelipatan surat suara, sehingga surat suara bisa dibagi sesuai kebutuhan di setiap TPS,”Zahedi.
Ditambahkan Zahedi, pihak KPU masih menanti kedatangan logistik Pilkada lainnya. Seperti formulir, tanda pengenal KPPS, saksi, petugas kebersihan, stiker dan label kotak rekapitulasi perolehan suara Pilkada. “Sedangkan kotak dan bilik suara rencananya akan digunakan yang lama,”pungkasnya (sri)
Share
Berita Terkait
Komentar