Kamis, 22 Juni 2017 00:27:00
Advertorial
5 Desa di Inhil Segera Dialiri Listrik dan Pasokan Air Bersih
RIAUONE.COM, INDRAGIRI HILIR - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan menyebutkan, 5 (lima) desa di wilayah Kecamatan Batang Tuaka segera dialiri listrik. Selain itu, masyarakat se - Kecamatan Batang Tuaka juga akan memperoleh pasokan air bersih dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Indragiri (TA) Tembilahan dalam waktu dekat.
Maka itu, Bupati Wardan mengatakan, hanya akan tersisa 3 kawasan perdesaan di Kecamatan Batang Tuaka yang masih belum dialiri listrik pasca instalasi yang dilakukan pada sejumlah wilayah di Kecamatan Batang Tuaka dan Kecamatan Gaung Anak Serka beberapa waktu lalu.
"Tentu ini merupakan kabar gembira bagi segenap masyarakat di 5 Desa Kecamatan Batang Tuaka tersebut. Sebab, seperti diketahui, daerah itu memang telah sejak lama tidak teraliri listrik," ujar Bupati saat kunjungannya ke Kelurahan Sungai Piring, Kecamatan Batang Tuaka dalam rangka Safari Ramadhan, Rabu (21/6/2017) siang.
Menurut Bupati Wardan, dengan adanya instalasi listrik di 5 Desa di Kecamatan Batang Tuaka, maka rasio elektrifikasi di Kabupaten Inhil secara lebih luas akan meningkat sesuai dengan amanat Peraturan Menteri ESDM (Permen ESDM) Nomor 38/2016 tentang percepatan elektrifikasi.
"Penambahan instalasi listrik di 5 Desa Kecamatan Batang Tuaka ini juga merupakan respons atau tindaklanjut dari keinginan Pemerintah Pusat melalui Kementerian ESDM untuk meningkatkan rasio elektrifikasi sebesar 92,75 persen," ujar Bupati.
Sementara itu, ihwal penyediaan air bersih oleh PDAM Tirta Indragiri, Bupati Wardan mengatakan hal tersebut dilakukan guna memenuhi pelayanan kebutuhan air bersih bagi masyarakat Kecamatan Batang Tuaka.
"Setelah dilakukan instalasi nantinya, kita mengharapkan agar masyarakat setempat dapat menikmati ketersediaan air bersih dalam kehidupan sehari - harinya," tukas Bupati seraya mengatakan penyediaan pasokan air bersih tersebut juga dapat digunakan untuk menunjang aspek sanitasi bagi masyarakat setempat.(adv)
Share
Berita Terkait
Pemkab Inhil Serahkan 2 Unit Ambulance Air
RIAUONE.COM, TEMBILAHAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) akan menyerahkan bantuan 2 (Dua) unit ambulance air kepada Pemerintah Kecamatan Kateman dan
Pemkab Inhil Terima DIPA 2018 Dari Gubernur Riau
RIAUONE.COM, TEMBILAHAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) telah menerima Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) Alokasi Dana Transfer ke Daerah dan
Diapresiasi Pusat, Bupati Wardan Ekspos Keberhasilan Progam DMIJ
TEMBILAHAN, RIAU, - Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan menggelar ekpos terhadap pencapaian program Desa Maju Inhil Jaya (DMIJ) di Kementerian Desa Pembangunan D
Bupati Inhil Tinjau Pelaksanaan Pilkades Serentak
RIAUONE.COM, TEMBILAHAN-Bupati Inhil HM Wardan melakukan peninjauan pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak, Rabu (30/8/17). Diharapkan, helat demokrasi tingk
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified