• Home
  • Riau Raya
  • 757 Kepri FC Tahan Imbang PSPS Riau di Stadion Kaharuddin Nasution
Minggu, 30 April 2017 08:36:00

757 Kepri FC Tahan Imbang PSPS Riau di Stadion Kaharuddin Nasution

PEKANBARU - Laga antara PSPS Riau vs 757 Kepri Jaya FC dalam kompetisi Liga 2 Gojek Traveloka Indonesia di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru Sabtu (29/4/2017), berakhir tanpa pemenang.
 
Bermain di kandang sendiri, PSPS Riau harus melakoni permainan dengan tensi tinggi kala menghadapi tim dari Provinsi Kepulauan Riau itu. 
 
Bermain dihadapan supporter dan mendapat dukungan langsung dari Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman, sebenarnya PSPS Riau banyak mendapatkan peluang-peluang untuk menciptakan gol. Sejak awal pertandingan PSPS Riau juga tampil lebih dominan.
 
Kesempatan 'emas' sebenarnya bisa didapatkan anak asuh Philipe Hansen Maramis ini kala 757 Kepri Jaya FC hanya bermain dengan 9 pemain setelah wasit mengusir Doly Ramadhan Gultom yang mendapatkan kartu merah pada menit 53 untuk dua kali pelanggaran, serta diusirnya Gerald Rudolf Pangkaly pada menit 60 karena melakukan pelanggaran keras terhadap pemain PSPS.
 
Peluang selanjutnya juga didapat PSPS mendapatkan hadiah penalti pada menit 85. Namun sayang tendangan Firman Septian berhasil ditepis penjaga gawang 757 Kepri Jaya FC, Gustaman.
 
Hingga wasit Rahmatullah meniupkan peluitnya, PSPS harus puas mendapatkan 1 poin di hadapan pendukung sendiri. (mcr/roc).
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    Pengusaha Asal Malaysia ini Jadi Pemilik PSPS Riau, Akan Kerjasama dengan Kelantan FC

    SPORT, BOLLA, - Berikut profil Norizam Tukiman, pengusaha asal Malaysia yang menjadi pemilik klub Liga 2 Indonesia, PSPS Riau.

    Norizam Tukiman memperkenalkan diri sebagai

  • 7 tahun lalu

    Gubri Apresiasi Perjuangan PSPS Riau

    PEKANBARU - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman memberikan apresiasi terhadap perjuangan tim PSPS Riau saat menjamu 757 Kepri Jaya Fc di Stadion Kaharuddin Nasution, Sabt
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified