Rabu, 09 Oktober 2013 23:36:00
Adik Bupati Bengkalis Kuasai Proyek PDAM Bengkalis??
riauone.com - Adik Bupati Kabupaten Bengkalis, membantah menguasai proyek PDAM, namun Isu yang beredar proyek pengadaan air bersih di Kabupaten Bengkalis dikuasai oleh adik Bupati Bengkalis, Adik Bupati M Abduh membantah itu hanya isu kedai kopi.
Muhammad Abduh, Kepala Kesbangpolinmas Kota Dumai, yang juga adik Bupati Bengkalis, Herliyan Saleh, membantah isu soal kuasai proyek bantuan air minum bernilai jutaan rupiah pada PDAM Bengkalis tersebut.
"Suruh kontraktor yang memberitahu jumpai saya. Ini isu sudah lama digaungkan di kedai kopi Bengkalis," ungkap Muhammad Abduh, singkat kepada wartawan karena sedang menghadiri sidang paripurna di DPRD Dumai, Rabu (9/10/13).
Sedangkan informasi yang berkembang dilapangan, proses lelang dilakukan dengan nego yang dibuat kedua belah pihak sehingga perusahaan lain tidak dapat ikut dalam proses lelang.
"Yang menghendel proyek air bersih merupakan adik Bupati dan di Subkan ke perusahaan yang juga status di Dumai. Perusahaan ini punya siapa belum diketahui," ungkap seorang narasumber yang namanya dirahasiakan.
Menurutnya, proyek tahap pertama sudah selesai dikerjakan dari jumlah 12 paket lelang dengan nilai satu paket Rp399 juta dan saat ini tahap kedua diperkirakan dengan jumlah dan nilai yang sama.
"Proses penewaran harga proyek secara terpisah dengan total 1 unit proyek air bersih senilai Rp399 juta pagu anggaran pada tahap pertama dan saat ini proses tahap kedua diperkirakan total nilai dan jumlah proyek sama," ungkapnya.(rtc/roc)
Share
Komentar