Senin, 27 April 2020 13:21:00
Alokasi Dana Kampung Tahun 2020 di Siak 27 milyar Sudah Cair
RIAUONE.COM,SIAK- Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung (DPMK) Kabupaten Siak telah mencairkan Dana Alokasi Kampung (ADK) yang bersumber dari APBD 2020 sebesar Rp27 milyar.
Yurnalis, Kadis DPMK Siak, mengatakan dana ADK tahun 2020 sudah tersedia dan bisa dicairkan.
“Yang sudah memenuhi syarat sudah pasti cair, bagi yang belum segera untuk melengkapi nya, agar segera bisa digunakan sesuai juknis yang ada," katanya, Senin ( 27/4/2020).
Ia menambahkan, dana alokasi kampung bersumber dari APBD Siak tahun 2020. Dana tersebut bisa untuk membayar gaji gaji perangkat Kampung dan sangat membantu untuk memenuhi kebutuhan di bulan puasa ini.
“Kepada 122 kepala kampung agar segera mencairkan ADK agar segera bisa di pergunakan sebagaimana mestinya,” sebut Yurnalis kepada riauone.com dihalaman Zamrud Room. (*).
Laporan : Masroni