• Home
  • Riau Raya
  • Anak Umur 7 Tahun Tenggelam Di Kolam Renang Casanova, Kapolsek Tambusai Utara Langsung Cek TKP
Selasa, 27 Desember 2022 17:57:00

Anak Umur 7 Tahun Tenggelam Di Kolam Renang Casanova, Kapolsek Tambusai Utara Langsung Cek TKP

SURYA PATRIANTO
Kapolsek Tambusai Utara AKP. P. Simatupang Langsung Cek TKP anak Korban tenggelam di kolam Renang Casanova Gambar Insert; Korban Tenggelam

Rokan Hulu, RiauOne.Com - Anak umur 7 Tahun ditemukan tenggelam di kolam renang Casanova milik Muhammad Amin yang beralamatkan di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tambusai Utara, Rokan Hulu, pada hari Senin, (26/12/2022) sekira pukul 17.00 WIB.

Bhabinkamtibmas Polsek Tambusai Utara mendapat informasi bahwa ada kejadian seorang bocah yang masih berumur 7 tahun tenggelam di kolam renang Casanova, lantas Informasi itu diteruskan ke Kapolsek Tambusai Utara AKP. Pardamoan Simatupang, saat itu juga Kapolsek Tambusai Utara beserta, Unit Reskrim, Unit Intelkam dan Bhabinkamtibmas menuju Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Kapolres Rokan Hulu AKBP. Pangucap Priyo Soegito S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Tambusai Utara AKP. Pardamoan Simatupang, Bahwa Korban yang bernama Desman umur 7 Tahun datang ke kolam renang Casanova bersama pamannya, dari Afdeling 9 PT. Torganda Desa Tambusai Utara.

"Menurut saksi dari seorang pengunjung kolam renang Casanova yaitu Usman Ritonga, saat itu dirinya sedang menaiki seluncuran kolam renang, tiba tiba ada anak berteriak sambil menujuk ke dalam kolam yang kedalamannya sekitar 110 Centi Meter "Pak, ada ular Pak"  lalu Usman Ritonga melihat kedasar kolam yang di tunjuk oleh anak itu". Papar Kapolsek Tambusai Utara.

"Pada saat memastikan apa yang dibilang ular itu oleh anak anak, ternyata sesosok bocah yang tenggelam di dasar kolam, lantas Usman Ritonga meminta pertolongan kepada penjaga kolam renang Casanova, korban diangkat dari kolam oleh penjaga kolam bersama pengunjung lainnya", Tambahnya lagi.

Lalu AKP. P. Simatupang menerangkan "Pada saat korban sedang berenang di kolam, Pamannya pergi ke kamar ganti baju, dan membiarkan korban berenang sendiri tanpa pengawasan orang tua".

Pada saat korban ditemukan sudah tenggelam lalu diangkat dari kolam dan diberi pertolongan pertama dengan cara mengangkat korban untuk mengeluarkan air dari dalam tubuh dan memompa detak jantungnya, selanjutnya pihak Pengelola kolam Renang bersama pihak keluarganya membawa korban ke klinik Medika Rantau Kasai Desa Tambusai Utara dengan menggunakan Ambulan Desa, namun setelah dilakukan pemeriksaan pihak klinik menyatakan bahwa korban sudah meninggal dunia.

Pada pukul 18.15 WIB, Korban dibawa ke rumah duka di Afdeling 9 PT. Torganda Desa Tambusai Utara diserahkan ke pihak keluarganya untuk disemayamkan, sedangkan upaya dari Polsek Tambusai Utara yang telah dilakukan yaitu mendatangi TKP, Memasang Police Line, Mengumpulkan saksi saksi dan mencatat keterangan para saksi, serta mendatangi pihak keluarga korban dan membuat laporan.***(Surya)




Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Kompol Andi Cakra Putra Pimpin Langsung Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu, Polres Rokan Hulu, Komisaris Polisi (Kompol) Andi Cak

  • 2 tahun lalu

    Gus M. Nabil Haroen Hadir Di Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa Yang Ke 37 Se Provinsi Riau Yang Diselenggarakan Di WISS Ujungbatu

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Acara Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa yang ke 37 Se Provinsi Riau, yang dilaksanakan di Wisata Alam Sidomulyo Stable (WISS) Desa Pematang Tebih, Keca

  • 2 tahun lalu

    Razia Aksi Balap Liar Dan Knalpot Brong Oleh Polsek Ujungbatu

    Rokan hulu, RiauOne.Com - Menjawab keluhan masyarakat Kecamatan Ujungbatu atas keresahannya tentang adanya aksi balap liar serta penggunaan knalpot brong, keluhan ini yang selal

  • 2 tahun lalu

    Seorang Bandar Narkoba Di Desa Mahato Diringkus Anggota Reskrim Polsek Tambusai Utara

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Pengungkapan terhadap seorang pengedar Narkoba jenis shabu shabu di wilayah hukum Polsek Tambusai Utara, Polres Rokan hulu, dengan barang bukti berat b

  • Komentar