• Home
  • Riau Raya
  • BPN dianggap tak dapat Selesaikan Masalah Tanah di Inhu, Bupati Minta BPN Pergi Saja
Rabu, 01 Januari 2014 12:14:00

BPN dianggap tak dapat Selesaikan Masalah Tanah di Inhu, Bupati Minta BPN Pergi Saja

BPN Inhu
riauone.com, Rengat, Inhu, Riau - BPN dianggap tak dapat selesaikan masalah tanah di Inhu, Bupati minta BPN pergi saja, Bupati Indragiri Hulu Yopi Arianto dengan tegas meminta kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Inhu Subiakto angkat kaki dari Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu).

Pernyataan sang Bupati itu disampaikannya dihadapan anggota DPD RI Instiyawati Ayus usai melaksanakan senam massal di Kecamatan Batangcenaku, akhir tahun kemarin.

Penegasan itu disampaikannya menindaklanjuti rencana anggota DPD RI Instiyawati Ayus yang bakal melakukan gelar perkara masalah pertanahan di Riau, termasuk di Inhu tentang sengketa lahan di kawasan PT Duta Palma Group.

Menurut Yopi, sebagaimana laporan dari sejumlah Kepala Desa, Camat, bahkan dibuktikannya sendiri, bahwa banyaknya permasalahan lahan di Inhu, membuat Pemkab Inhu gerah. Sebab, masyarakat mengadukannya tetap saja kepada Pemkab Inhu, sedangkan pihak BPN Inhu sendiri sepertinya tidak mampu menyelesaikan masalah-masalah agraria tersebut.

“Saya minta kepada Kepala BPN Inhu Subiakto agar segera hengkang saja dari Negeri Indragiri Hulu ini, sebab banyaknya permasalahan lahan dan atau sengketa lahan di Kabupaten Inhu ini, banyak yang tidak bisa diselesaikannya. Bahkan membuat terjadinya bentrok fisik dan menghilangkan nyawa orang lain,” kata Yopi Arianto.

Menanggapi pernyataan Bupati Inhu Haji Yopi itu, Kepala BPN Inhu Subiakto ditemui wartawan mengatakan, selaku pelayan masyarakat Inhu dan ditugaskan oleh BPN Pusat, keberadaannya ditempatkan sebagai kepala BPN Inhu adalah syah dan bukan illegal.

“Yang menempatkan saya jadi kepala BPN Inhu bukan Bupati, tapi kepala BPN Pusat, begitu juga dengan penilaian kinerja saya. Sedangkan kepada Bupati Inhu sifatnya hanya sebatas koordinasi saja. Namun jika Bupati Inhu merekomendasikan saya untuk pindah dari Inhu ya silahkan saja,” ujar Subiakto.(R24/roc)
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified