Selasa, 07 September 2021 17:41:00
Berkat Rutinnya Operasi Yustisi, Kesadaran Terhadap Prokes Meningkat
MERANTI, riauone.com - Secara berkelanjutan, operasi yustisi penegakkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 rutin dilakukan oleh tim gabungan Polri, TNI, dan Satpol PP Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau.
Alhasil, kesadaran masyarakat meningkat terhadap pentingnya disiplin prokes 5 M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, menjauhi kerumunan, dan menjaga jarak).
Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Andi Yul LTG SH SIK MH, sebagaimana disampaikan Kasubbag Humas AKP Marianto Efendi, bahwa angka pelanggaran prokes terjadi penurunan. Hal itu menunjukkan kesadaran masyarakat untuk menerapkan prokes semakin baik.
" Upaya tim secara rutin menciptakan kesadaran prokes berhasil. Masyarakat, khususnya yang berada di lokasi giat sangat disiplin prokes. Biasanya puluhan orang terjaring, sekarang hanya satu atau dua orang saja yang kena razia," ungkap Marianto, kepada riauone.com, Senin (6/9/2021).
Dalam operasi yustisi, tim juga terus menyosialisasikan pentingnya disiplin prokes oleh masyarakat dalam beraktivitas, karena bertujuan untuk menekan angka penularan Covid-19.
" Sekali lagi kami mengajak masyarakat terus disiplin prokes 5M agar tidak tertular virus Covid-19. Sebab, tentunya kita semua menginginkan agar pandemi ini segera berakhir dan bisa beraktivitas secara normal kembali," pesannya.
Untuk diketahui secara bergantian tim gabungan melakukan razia prokes di persimpangan jalan di ibukota Kepulauan Meranti, yakni kota Selatpanjang.
Warga yang terjaring razia prokes mendapatkan teguran secara lisan dan tertulis. Bahkan, ada juga yang diberikan sanksi sosial berupa membaca surat pendek hingga push up. (pauzi)