- Home
- Riau Raya
- Bersama Camat dan Bhabinkamtibmas, 3 Personil Babinsa Koramil 03/Bgs Tegakkan Prokes di Basira
Selasa, 09 Februari 2021 13:03:00
Bersama Camat dan Bhabinkamtibmas, 3 Personil Babinsa Koramil 03/Bgs Tegakkan Prokes di Basira
ROHIL, BASIRA - Guna meningkatkan kesadaran warga masyarakat akan protokol kesehatan (Prokes) menghadapi pandemi Covid-19, kembali dilakukan penertiban sekaligus penegakkan Prokes ditengah-tengah masyarakat.
Kali ini bersama dengan Camat Bagan Sinembah Raya (Basira), Drs HM Yusuf Msi dan Bhabinkamtibmas Polsek Bagan Sinembah, 3 orang Babinsa Koramil 03/Bgs yang dipimpin oleh Serma Ali J Tobing melaksanakan kegiatan Penegakan Prokes.
Dimana kegiatan yang dilaksanakan pada Ahad (7/2) ini, tim gabungan menyasar pada pusat pasar tradisional yang ada di Pekan Boltrem kepenghuluan Bagan Sinembah Barat kecamatan Basira.
Dandim 0321/Rohil, Letkol Arh Agung Rachman Wahyudi SIP MI Pol melalui Danramil 03/Bgs, Kapten Inf Y Mendrofa membenarkan keikutsertaan TNI dalam kegiatan tersebut.
" Kita tidak akan memberi ruang gerak kepada warga masyarakat yang tidak tertib Prokes, baik itu di pasar atau ditempat-tempat lainnya, " jelasnya.
Kendati setiap hari dilaksanakan operasi yustisi, lanjut Danramil lagi tetap ditemukan warga masyarakat yang tetap tidak patuh terhadap protokol kesehatan khususnya saat berada di luar rumah.
" Buktinya, setiap kita melaksanakan kegiatan penegakan Prokes, tetap kita temukan warga yang tidak menggunakan masker saat berada diluar rumah. Dan untuk mereka tentu kita berikan sanksi, " terang Mendrofa.
Dalam kesempatan itu Danramil juga kembali memberikan himbauan kepada warga masyarakat agar tetap mengutamakan kesehatan dengan menerapkan protokol kesehatan.
" Tetap berperilaku hidup bersih dan sehat, serta mencuci tangan, menjaga jarak serta menggunakan masker saat diluar rumah. Semua ini untuk menangkal virus Covid-19 di wilayah Koramil 03/Bgs," himbau Kapten Inf Y Mendrofa. (DSK/JEP/*).