Rabu, 18 November 2015 16:27:00

Budidaya Lebah Madu Potensial di Rohil

BKMT Bagansinembah.
RIAUONE.COM, ROHIL, ROC, - Selama ini memanfaatkan hasil hutan terkesan merusak. Namun Dinas Kehutanan (Dishut) Rokan Hilir (Rohil), Provinsi Riau,  mempunyai program bermanfaat untuk memanfaatkan hasil hutan tanpa merusak yakni dengan membudidayakan lebah madu.  
 
"Program budidaya lebah madu ini akan kita kembangkan di Kecamatan Rimba Melintang. Secara nasional kebutuhan masuk kita mencapai 10-15 ribu sementara produksinya baru 3-5 ribu. Jadi peluang kita untuk memproduksi lebah madu masih sangat besar," kata Kepala Dishut Rohil H Rahmatul Zamri SSos melalui Kabid Produksi Dishut Rohil, Auzar, usai membuka acara Pengembangan Hasil Hutan non Kayu Alih Teknologi Budidaya Lebah Madu di aula Kantor Camat Rimba Melintang.
 
Belasan peserta yang mengikuti acara ini diberikan pemahaman terlait budidaya lebah madu. Apalagi banyak masyarakat yang sudah memulai secara pribadi. "Tugas kita membekali masyarakat dengan ilmu pengetahuan sehingga mereka diharapkan bisa berhasil," katanya.
 
Setiap peserta akan mendapatkan kloni lebah yang didatangkan dari Kuok, Kabupaten Kampar. Peserta dibekali pengetahuan budidaya lebah madu dan diberikan baju serta masker. Tak hanya itu, peserta juga diberikan smoker alat untuk panen lebah.
 
Apabila berhasil, budidaya lebah madu ini akan bisa menambah penghasilan bagi masyarakat. Bahkan apabila ditekuni bisa menjadi penghasilan utama masyarakat.
 
"Inilah potensi yang besar yang akan kita garap dengan tetap menjaga kelestarian hutan di Rohil. Tentu saja hal ini dibuat dan didukung oleh pemerintah Rohil," jelasnya.
 
Kecamatan Rimba Melintang memiliki potensi dalam pembudidayaan lebah madu ini. Namun demikian, saat ini masih banyak wilayah hutan yang subur serta didominasi oleh wilayah pertanian. (Adv/Hms/pnc)
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified