- Home
- Riau Raya
- Bupati Kuansing H Mursini, Doa Bersama Masyarakat menyambut Bulan Suci Ramadhan 1439 H
Selasa, 15 Mei 2018 17:17:00
Bupati Kuansing H Mursini, Doa Bersama Masyarakat menyambut Bulan Suci Ramadhan 1439 H
KUANSING,- Bupati Kuantan Singingi H Mursini sambut masyarakat dalam acara silaturahmi dalam rangka syukuran dan doa bersama menyambut Bulan Suci Ramadhan 1439 H Selasa (15/5/2018) bertempat di rumah kediaman KM2 Jao Teluk Kuantan.
Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Kuansing, H Halim, Sekda Kuansing Dianto Mampanini, asisten, Kepala OPD, Forkompinda, Camat se Kuantan Singingi, tokoh masyarakat, tokoh adat, alim Ulama, masyarakat di sekitar rumah kediaman Bupati Kuansing.
Pada kesempatan itu juga Bupati Kuansing menyampaikan mohon maaf yang sebesar besarnya karena selama ini mungkin banyak khilaf dalam menjalani kehidupan ini, harapan kita mudah mudahan puasa tahun 1439 H ini bisa diterima oleh Allah SWT..Amiin
Bupati menghimbau kepada pemilik rumah makan supaya dapat menutup dagangannya pada siang hari, untuk menghormati masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah puasa, dan bagi pemilik rumah makan dapat membuka dagangan nya di malam hari, " harap Bupati.
Dalam kesempatan itu pengisi tausiyah ustad Mulkhan, menyampaikan tausiyah, " puasa menahan syaum dari terbit Pajar sampai tenggelam matahari. Jadi kalau kita tau makna imsyak maka segala sesuatu yang akan dapat membatalkan puasa kita harus imsyak, imsayak tangan kita menulis yang tidak patut kita tulis, yang akan menyinggung dan menyakiti hati orang lain," beber ustad
Sehingga tidak lah sampai apa yang disampaikan oleh Allah kepada kita, dan banyak orang yang berpuasa tidak mendapatkan apa apa, karena matanya tidak di imsyak, tangan nya tidak di imsyak, pikirannya tidak diimsyak," urai ustad Mulkhan.
Sholat tarawih kita juga kita harus pahami, jangan kita silang pendapat karena jumlah bilangan rakaatnya," kata ustad
Bulan Ramadan adalah bulan ampunan, kita harus berazam satu kali dalam setahun, padam kan api neraka itu walaupun dengan sebutir tamar," tutup ustad. (Ijk)
Share
Berita Terkait
Bupati Kuansing lantik Sejumlah Pejabat Eselon II, II, dan IV di Penghujung Tahun 2017
KUANSING,- Pelantikan pejabat dilingkungan Pemerintah Daerah Kuantan Singingi dilakukan menjelang penutupan akhir tahun 2017.
Bup
Bupati Kuansing Drs.H Mursini, M.Si hadiri Olek Olek Banjar Desa Pulau Lancang Kecamatan Benai
KUANSING,- Masyarakat Kecamatan Benai desa Pulau Lancang laksanakan acara olek olek Banjar sebelum memulai turun kesawah untuk menanam padi pada musim tanam 201
Bupati Kuansing H Mursini Pimpin Rakor dan Evaluasi Pancapaian Kegiatan OPD T.A 2017
KUANSING, - Evaluasi Tingkat Pencapaian realisasi Kegiatan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Kuantan Singingi Tahun Anggaran 2017 dilaksanakan Ra
Bupati: Selamatkan Dana Desa
KUANSING,- Bupati Kuansing Drs. H Mursini, MSi membuka Secara resmi acara Sosialisasi Dana Desa dari Tim Pengawal dan Pengaman Pemerintahan dan Pembangunan Daerah (TP4D) Ke
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified