Selasa, 11 Juli 2017 12:27:00
Bupati Pelalawan Minta Jamaah Siapkan Fisik Dan Mental
PELALAWAN - Sebagai bentuk penyempurnaan ibadah haji di Tanah Suci nanti, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pelalawan mengelar acara bimbingan manasik haji 2017 yang diikuti oleh 401 Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Pelalawan.
Kegiatan manasik haji dibuka langsung oleh Bupati Pelalawan HM Harris didampingi Kepala Kantor wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Riau Drs H Ahmad Supardi MA di gedung daerah Datuk Laksamana Mangkudilaga, Senin (10/7) kemarin.Dalam sambutannya, Bupati Pelalawan HM Harris mengatakan, bahwa ibadah haji merupakan rukun islam yang kelima dilaksanakan oleh setiap kaum muslimin yang mampu.
Dikatakan mampu bukan berarti secara materi saja, namun dalam kaitan sebagai tamu Allah juga memiliki kematangan jiwa serta pengendalian diri dalam kedewasaan secara emosional. Berkaitan dengan pelaksanaan manasik haji yang dilaksanakan oleh pemerintah Kabupaten Pelalawan bekerjasama dengan Kementerian Agama Pelalawan, adalah untuk memberikan bimbingan kepada jamaah calon haji dalam melaksanakan ibadah haji.
" Untuk itu, maka saya minta agar para JCH Pelalawan dapat menyiapkan diri, dalam melaksanakan ibadah haji, baik persiapan fisik maupun mental. Disamping itu juga pemahaman tentang tata cara pelaksanaan haji. Saya berpesan kepada JCH supaya dapat mengikuti kegiatan manasik haji ini dengan sungguh-sungguh," ujarnya.
Lanjutnya, manasik haji ini dilaksanakan dengan tujuan agar para jamaah nantinya lebih siap dan mandiri melaksanakan ibadah haji. (mcr).
Share
Berita Terkait
Bupati Pelalawan Terima Penghargaan Desa Wisata Award 2017
PANGKALANKERINCI, - Dalam meningkatkan perekonomian di Kabupaten Pelalawan, Pemerintah tempatan serius dalam mengembangkan objek pariwisata di 'Negeri Amana
Pembaharuan Pola Pikir dan Inovasi Menjadikan Riau Menjadi Lebih Baik
PELALAWAN, - Bupati Pelalawan H.M.Harris menegaskan, mempersiapkan sumber daya manusia yang berdaya saing dan bisa menghadapi globalisasi indonesia emas 2045 adalah t
Pelalawan Sehat di Hadiri Bupati Pelalawan H.M.Harris Berlangsung Meriah
PELALAWAN, - Bupati Pelalawan H.M.Harris Dalam rangkaian kegiatan Pelalawan Sehat di Kecamatan Ukui Desa Kampung Baru, mengikuti senam sehat, acara di
Bupati Pelalawan dan Bupati Siak Tanda Tangani Penyerahan Asset Kedua Wilayah Perbatasan
PANGKALANKERINCI, - Bupati Pelalawan HM.Harris yang didampingi Wakil Ketua DPRD Pelalawan, Supriyanto SE serta beberapa pejabat Pemerintah Kabupaten Pelalawan melakukan kun
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified