Minggu, 05 Januari 2014 19:23:00
Dari Tangan Ratusan Tersangka, Polisi Riau Mengamankan 6 ribu butir lebih Ektasi
riauone.com, Pekanbaru, Riau - Kepolisian Daerah Riau bersama jajaran mengamankan sebanyak 6.139 butir pil ekstasi dari tangan ratusan tersangka pemiliknya sepanjang 2013.
"Jumlah tersebut meningkat jika dibandingkan dengan 2012," kata Kapolda Riau Brigjen Condro Kirono kepada wartawan di Pekanbaru, Minggu.
Condro mengatakan, pada 2012 barang bukti yang diamankan hanya 4.779 butir.
Dengan demikian, kata dia, terjadi tambahan sebesar 1.360 butir pil ekstasi yang diamankan atau naik sekitar 28,46 persen.
Peredaran narkotika jenis ekstasi di berbagai wilayah kabupaten/kota di Riau dalam satu tahun terakhir kian marak, khususnya di tempat-tempat hiburan malam yang ada di Pekanbaru.
Kasus cukup besar yang bernah diungkap Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau ada beberapa, pertama dilakukan pada awal Februari 2013.
Saat itu, aparat mengamankan 150 butir pil ekstasi dan tangan dua tersangka yang telah sejak lama menjadi terget operasi.
Direktur Reserse Nerkoba Polda Riau, Kombes Hermansyah mengatakan, bahwa pihaknya hanya dalam kurun waktu Januari-September 2013 telah berhasil menyita sebanyak 5.788 butir pil ekstasi dari 33 kasus yang ditangani.
"Itu belum termasuk keberhasilan pada Oktober hingga Desember yang jika ditotalkan mencapai 6.139 butir," katanya.(ant/roc)
Share
Berita Terkait
Bagaimana ini? Al Quran Berbahasa Mandarin dan Rencana China Sinifikasi Islam
DUNIA, BEIJING, - Pada akhir Juli 2023, sekelompok pejabat pemerintah dan akademisi China bertemu di Urumqi.
Mereka membahas bagaimana Xinjiang, daerah otonomi di China, b
Legacy 600 Jet Pribadi Mewah Bos Wagner Jatuh di Rusia
DUNIA, - Jet Legacy 600 yang membawa pemimpin kelompok tentara bayaran Wagner Group, Yevgeny Prigozhin, jatuh di Tver, Rusia, Rabu (23/8). Pesawat ini memiliki spesifikasi yang
Carut Marut-nya Distribusi LPG 3Kg Dumai dari Pangkalan ke Penerima, harga di Warung Rp35 Ribu per Tabung
RIAU, DUMAI, - Rebutan, cek-cok tak jarang ditemukan ketika rombongan warga antri gas LPG 3Kg, seperti di Pangkalan di Kecamatan Mundam ini, jadwal gas LPG 3Kg masuk hari Rabu d
Dunia Diam Saja, Polisi Israel Serang Jemaah yang Sedang Beribadah di Masjid Al-Aqsa
DUNIA, Yerusalem, - Kepolisian Israel menyerang puluhan jemaah yang sedang beribadah di kompleks
Komentar