Senin, 02 Februari 2015 13:04:00

Diskanlut Rohil Program Budidaya Ikan Tawar

nelayan. ilustrasi
RIAUONE.COM, ROHIL, - Budidaya ikan air tawar menjadi program andalan Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) tahun 2015, pembibitannya dipusatkan di Ujung Tanjung, Kecamatan Tanah Putih.
 
Program ini, kata Plt kepala Diskanlut Rohil M Amin, Senin (2/2/2015) terus dikembangkan dan sudah mencapai tahap produksi. Hasil ikan dipastikan mampu memenuhi kebutuhan lokal dan Rohil secara umum.
 
Kebijakan ini diambil, menurut Amin, lebih berorientasi ke sektor perikanan tangkap dengan asumsi pemberian bantuan kapal, teknologi penangkapan dan infrastruktur terkait perikanan di laut atau perairan sungai.
 
Kemudian, orientasi perikanan budidaya dengan program pembuatan kolam, keramba terapung, tambak. Selanjutnya, jelas Amin, sektor pengolahan dan pemasaran hasil perikanan seperti olahan kerupuk ikan yang digiatkan di masyarakat Bantaian, Kecamatan Batu Hampar dan ikan salai di kecamatan Pujud dan Rantau Kopar.
 
Ia menambahkan, kalau sebelumnya program diskanlut lebih berorientasi sektor  pengawasan seperti patroli ilegal fishing, namun sekarang difokuskan pada budidaya dan pembenihan bibit ikan.
 
"Kalau pengawasan atau patroli belum dilaksanakan, apalagi dengan adanya kebijakan baru kementerian kelautan, sehingga pelaku ilfish takut masuk perairan Rohil," tegasnya. (why/knc).
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified