Kamis, 11 Mei 2017 06:19:00
Distanak Memprediksi kebutuhan daging saat bulan suci Ramadhan Meningkat
PEKANBARU - Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kota Pekanbaru memprediksi kebutuhan daging saat bulan suci ramadhan meningkat.
"Untuk ketersediaan pasokan daging sapi di Pekanbaru jelang dan selama puasa mencukupi. Jadi tidak ada masalah karena pasokan dari luar juga lancar," kata Kepala Distanak Kota Pekanbaru, El Syabrina, Rabu (10/5/2017).
Ditambahkan El Syabrina, saat ini sudah ada 4 perusahaan besar yang rutin memasok kebutuhan sapi untuk Kota Pekanbaru. Ia juga menyebut, kelancaran pasokan daging sapi tidak akan langka di pasar.
"Kalau permintaan tinggi itu biasa ya karna menjelang puasa itu juga jumlah sapi yang dipotong ditambah dari hari biasa dan bisa mencapai 50 ekor," imbuhnya.
Mengenai harga daging yang kerap naik pada H-1 menjelang puasa yang bisa cenderung tinggi, mantan Kadisperindag Kota Pekanbaru hanya menjawab singkat.
"Ya kita kan tak bisa mengintervensi pasar. Sebab pasokan daging sapi yang dilempar kepasaran sudah sesuai dengan kebutuhan," tukasnya. (mcr/roc).
Share
Berita Terkait
Wabup : "Selama Ramadhan, Tempat Hiburan Malam Ditutup'
SELATPANJANG, RIAUONE.COM - Guna menciptakan suasana yang kondusif dan nyaman, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti bersama stakholder terkait sepak
Jamaah Naqsabandiyah Mulai Laksanakan Puasa Ramadhan Sabtu Semalam
PADANG, SUMBAR, NUSANTARA, - Sejumlah jamaah Tarekat Naqsabandiyah Padang, Sumatra Barat, melaksanakan puasa pertama Bulan Ramadhan 1437 Hijriah, Sabtu (4/6).
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified