Sabtu, 20 Agustus 2016 11:16:00

Empat Sungai Jadi Potensi Pariwisata Riau

waduk. ilustrasi.
PEKANBARU, RIAU, - Pemerintah Provinsi Riau memiliki potensi sumberdaya alam alam yang berlimpah. Tidak hanya dari energi, potensi lainnya juga terlihat dari Daerah Aliran Sungai (DAS).    
 
Dengan potensi itu, Pemerintah Provinsi Riau menargetkan hal itu menjadi salah satu destinasi wisata ekologi. Sehingga dapat memberikan edukasi dalam mencintai dan melestarikan lingkungan.      
 
Gubernur Provinsi Riau, Arsyadjuliandi Rachman mengatakan Riau memiliki potensi yang cukup besar. Seperti memiliki potensi wisata yang bagus dan tidak kalah dibandingkan daerah lain di Tanah Air. 
 
''Kalau kita lihat, potensi wisata di Riau tidak kalah dibandingkan daerah lainnya. Di Riau ada empat sungai besar yaitu Siak, Kampar, Rokan, dan Indragiri, belum lagi potensi di pesisir Riau," tutrunya Jumat (19/8/2016) di gedung daerah.    
 
Dengan mengemas nilai estetika ekologi tersebut dapat berperan positif sebagai upaya peningkatan kunjungan wisatawan domestik dan mancanegara. Salah satunya dengan membidik potensi empat sungai utama sebagai objek pariwisata alam.  
   
Menurutnya, potensi wisata di sekitar aliran sungai bisa dikelola dengan baik dan menjadi potensi pendapatan bagi daerah. Ketua DPD I Golkar Riau itu juga mengatakan, keunggulan ini harus dikemas dengan baik dan dikembangkan sesuai target wisatawan ang diharapkan. 
 
Ia mencontohkan cara negara tetangga Malaysia mengemas potensi destinasi sungai. Objek wisata yang dijual adalah barang buatan tetapi bisa mendatangkan kunjungan wisatawan.
 
"Kalau lihat ke Malaysia seperti Langkawi, di sana itu ada patung dan wisatawan datang ke sana, Riau pun seharusnya bisa karena potensi alam di sini sudah ada," imbuhnya. (mcr/roc).
 
Share
Berita Terkait
  • 2 minggu lalu

    PSN Jembatan Pulau Bengkalis - Sungai Pakning, Tunggu Rekomendasi Teknis dari Kementerian PUPR


  • 11 bulan lalu

    Tak Tanggung-tanggung Kerja Nyata Gubri Edy Natar, Hari ini Teken Pembangunan Jembatan Sungai Pakning-Pulau Bengkalis

    PEKANBARU - Bupati Kasmarni dan Gubernur Riau Brigjen TNI (Purn) H. Edy Natar Nasution menandatangani naskah kesepakatan pembangunan Jembatan Sungai Pakning - Pulau B
  • 2 tahun lalu

    Banjir di Sungai Apit, Bupati Alfedri Turun ke lapangan Tinjau Banjir di Kampung Mengkapan

    SIAK, SUNGAIAPIT, - Bupati Siak Alfedri di dampingi sejumlah pimpinan OPD meninjau langsung pemukiman warga kampung Mengkapan, Kecamatan Sungai Apit, yang terendam air akibat ti

  • 3 tahun lalu

    Pemda Siak Menyikapi Terkait Nelayan Luar

    RIAUONE.COM,SIAK- Dugaan maraknya nelayan dari Kabupaten Meranti yang menangkap ikan dengan kapal di atas GT 5, yang selalu di temui beberapa nelayan Sungai Apit pada saat menca

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified