Kamis, 12 Januari 2017 09:18:00
Enam Calon Sekda Usai Jalani Tes Kompetensi Hingga 17 Januari
DUMAI, - Enam orang Calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai menjalani Penilaian Kompetensi Manajerial yang dilaksanakan sejak Selasa (10/1) hinggaa hari Senin (17/1/17) mendatang di Hotel Comfort Dumai.
Setelah selesai tahapan kompetensi manajerial, kemudian dilanjutkan seleksi kompetensi bidang dengan pembuatan makalah dan presentasi. Demikian disampaikan Administator Tim Assessor Pemprov Riau, Indah Sari Amita, Rabu (11/1/17).
"Awalnya mereka akan menjalani Leaderlees Group Discussion, pada sesi ini para peserta akan berdiskusi seputar permasalahan pada satu kota. Nantinya para calon sekda akan memberi analisa dan solusi dalam diskusi ini," ujar Indah.
Setelah melakukan diskusi grup, kata Indah lagi, enam peserta Calon Sekda Kota Dumai akan menjalani tes wawancara. Tes ini nantinya akan dibagi dalam dua sesi dan wawancara yang dilakukan berbasis kompetensi.
"Pada Penilaian Kompetensi Manajerial kemarin dibagi dua jenis tes, yakni tes tertulis dan sesi presentasi. Secara keseluruhan para Calon Sekda Kota Dumai menjalani tes yang berlangsung selama tujuh jam," ungkap Indah.
Dipaparkannya bahwa saat menjalani tes tertulis, para peserta mengikuti serangkaian tes psikometri dan proposal writing. Hal ini guna melihat kemampuan analisa, kepemimpinan dan cara berpikir para Calon Pimpinan Tinggi Pratama.
"Sehingga terlihat sifat kepemimpinan hingga upaya menyelesaikan permasalahan yang ada. Sedangkan saat sesi presentasi, ke enam Calon Sekda Dumai mempresentasikan proposal yang ditulis dengan tangan," jelasnya.
Dimana dalam proposal yang mereka tulis itu, kata dia, ke enam calon secara bergantian melakukan paparann di dua ruangan yang berbeda. Tim Assessor Pemerintah Provinsi Riau membagi tes ini dalam dua sesi, setiap sesi dijalani tiga peserta.
"Dalam presentasi nanti ada sesi tanya jawab dari tim assesor. Semua ini dalam rangka mengali kompetensi masing-masing calon sekda. Hasil ini nantinya juga sebagai bagian penilaian tim panitia seleksi terbuka calon Sekda Dumai," jelasnya.
Enam Calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai menjalani serangkaian tes yakni Muhammad Nasir (Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Dumai), Marjoko Santoso (Kepala Bappeda Kota Dumai).
Kemudian ada Amiruddin (Kepala Disnakertrans Kota Dumai), Hamdan Kamal (Kepala Disperinkop UKM Dumai), Surya Irianto (Staf di Balitbang Provinsi Riau) dan Zulkarnain (Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Dumai).
Sementara dalam proses seleksi tampak tertutup mereka tampak didampingi Tim Assesor dari Pemerintah Provinsi Riau. "Untuk sementara belum bisa ambil gambar, sebab seleksi pertama ini membutuhkan keseriusan," terangnya.
Sedangkan Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Dumai, Muhammad Nasir ketika dikonfirmasi mengenai tes Kompetensi Manajerial mengaku susah-susah senang. Dibilang susah, tapi bisa dikuasainya.
"Soal dalam tes ini diambil dari keseharian pekerjaan kita. Tapi cukup membuat kita berpikir keras. Pada intinya saya pribadi mengerti dengan materi tes ini," ujar pejabat yang pernah menahkodahi Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bengkalis ini.
Disisi lain, Kepala Disnakertrans Kota Dumai Amiruddin mengatakan meteri soal yang diberikan tim Assesor tidak begitu mudah atau pun sulit. Tapi pada dasarnya mengenai tugas dan fungsi dalam menjalankan roda pemerintahaan.
"Ya biasa-biasa saja soalannya, tidak begitu menyulitkan. Tes yang kami lakukan ini merupakan pertama kalinya dilakukan untuk mengikuti seleksi terbuka Calon Sekda Dumai. Dulu menjadi calon Sekda tidak seperti ini," ujarnya singkat. (rtc).
Share
Berita Terkait
Mengerucut, dari Enam, ini Tiga Calon Setda Dumai Diumumkan Tim Pansel
DUMAI, - Jumat (20/01/2017) Tim Pansel mengumumkan nama-nama peserta hasil seleksi kompetensi yang dilaksanakan dalam beberapa tahap dengan surat keputusan panitia seleksi
Inilah 3 Calon Sekdaprov Riau Hasil Assesment
PEKANBARU, RIAU, - Panitia Seleksi (Pansel) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau mengumumkan tiga nama calon Sekda yang lulus assesment tahap akhir, Senin (30/5).&nb
Panitia Seleksi Sekda Riau akan Kumpulkan Rekam Jejak Calon Sekda
PEKANBARU, RIAU, - Usai menjalani tes wawancara dan persentase sore kemarin, Panitia Seleksi (Pansel) calon Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) yang dipimpin Prof DR Muc
Dua Pejabat Dumai tak Lulus Seleksi Manajerial Calon Sekda Riau
PEKANBARU, RIAU, - Dua pejabat Dumai yang ikut dalam pencalonan Setdakprov Riau yakni Setdako Dumai H Said Mustafa dan Kadis Koperasi UKM dan Pemberdayaan Masyarakat Hamdan
Komentar
Copyright © 2012 - 2025 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified