• Home
  • Riau Raya
  • FOSWAR Selengarakan Pelatihan Jurnalistik Untuk Mahasiswa Dan Umum
Kamis, 21 Desember 2017 12:20:00

FOSWAR Selengarakan Pelatihan Jurnalistik Untuk Mahasiswa Dan Umum

Surya Patrianto
Poto bersama Pengurus FOSWAR dengan Mahasiswa dari 4 Universitas yang ada di Rokan hulu
ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Forum Solidaritas Wartawan Rokan hulu (FOSWAR) Menyelenggarakan Pelatihan Jurnalustik Untuk  Mahasiswa dan Umum yang diselenggarakan pada hari Rabu (20/12/17) yang bertempat di Lantai 2 Hotel Sapadia Pasirpangaraian.
 
 
Pelaksaan acara tersebut yang rencananya akan dibuka oleh wakil Bupati Rokan hulu H.Sukiman namun pada hari Rabu pagi mendapat Intruksi mendadak dari Gubernur Riau untuk melaksanakan operasi pasar dalam menyambut natal dan tahun baru, akhirnya diwakilkan oleh Asisten Bagian Ekonomi Pembangunan Irpan Rido.
 
 
Acara tersebut dihadiri oleh Forkompinda kabupaten Rokan hulu, para kepala Dinas Pemda Rohul, Ketua Organisasi Masyarakat serta tokoh masyarakat dan 43 mahasiswa dari 4 Universitas di Rokan hulu.
 
 
Panitia pelaksanaan ini  mendatangkan nara sumber yang merupakan Tokoh Pers Riau‎ H. Drs. Miswar Pasai, MH yang juga dosen di beberapa universitas di Provinsi Riau, seperti di Universitas Islam Riau (UIR) dan Universitas Lancang Kuning (Unilak) Pekanbaru.
 
 
Ketua FOSWAR ‎Yusrizal Tamrin, mengatakan pelatihan jurnalistik digelar untuk kedua kalinya ini diikuti mahasiswa dari empat perguruan tinggi, seperti mahasiswa Universitas Pasir Pengaraian (UPP), STAI Tuanku Tambusai Pasirpangaraian, STKIP Rokaniah, mahasiswa Institut Sains Quran (ISQ‎) Rohul, serta peserta umum.
 
 
Menurutnya, mahasiswa merupakan mitra dari FOSWAR. Apalagi saat ini di dunia kampus sendiri, ada upaya menjadikan mahasiswa enterprenuer atau berjiwa usaha.
 
 
"Jadi itulah menjadi tujuan kita, dan kita harapkan ini jadi motivasi, jadi tidak hanya sekedar pelatihan, dengan mahasiswa ini juga akan berlanjut," jelas Yusrizal.
 
 
Yusrizal menambahkan, FOSWAR juga sudah memprogramkan "FOSWAR Goes To Campus" mulai 2018. Kerjasama sendiri akan ditindaklanjuti dengan Badan Eksekutif (BEM) dan pihak rektorat.
 
 
"Mahasiswa diharapkan memberikan output kepada lingkungannya, dan memberikan informasi kepada wartawan atau jurnalis," pungkasnya.
 
 
Disela pembukaan pelatihan jurnalistik, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Rohul Drs. Yusmar M.Si, membagikan tanjak khas Rohul yang diberi nama‎ 'Unak Serantau' kepada sejumlah pejabat serta mahasiswa.
 
 
Yusmar menjelaskan pembagian tanjak sendiri sebagai upaya dilakukan Disparbud Rohul dalam mengenalkan tanjak khas Melayu Rohul sehingga dikenal masyarakat dan lebih mendunia.
 
 
Ketua panitia Pelatihan jurnalistik Arie Gunawan Sitepu mengatakan "Pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan oleh FOSWAR mendapat Apresiasi dari berbagai pihak Instansi pemerintahan, kelembagaan serta Organisasi, dibuktikan dengan banjirnya karangan bunga dan melimpahnya tamu yang hadir".(Sur)
 
Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Kompol Andi Cakra Putra Pimpin Langsung Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu, Polres Rokan Hulu, Komisaris Polisi (Kompol) Andi Cak

  • 2 tahun lalu

    Polisi Sahabat Anak, Polsek Kunto Darussalam Sambangi TK Al Islam Desa Bukit Intan Makmur

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Guna untuk menumbuhkan kesadaran serta kedisiplinan sejak usia dini, BKO Lantas Polsek Kunto Darussalam, Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan yang d

  • 2 tahun lalu

    Gus M. Nabil Haroen Hadir Di Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa Yang Ke 37 Se Provinsi Riau Yang Diselenggarakan Di WISS Ujungbatu

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Acara Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa yang ke 37 Se Provinsi Riau, yang dilaksanakan di Wisata Alam Sidomulyo Stable (WISS) Desa Pematang Tebih, Keca

  • 2 tahun lalu

    Razia Aksi Balap Liar Dan Knalpot Brong Oleh Polsek Ujungbatu

    Rokan hulu, RiauOne.Com - Menjawab keluhan masyarakat Kecamatan Ujungbatu atas keresahannya tentang adanya aksi balap liar serta penggunaan knalpot brong, keluhan ini yang selal

  • Komentar