Senin, 14 September 2015 06:29:00
Group Reggae Asal Singapura Ikut di Bokor River International 2015
MERANTI, RIAUONE.COM - Group musik reggae asal negeri jiran Singapura, Masia One and The Iretones, telah menyatakan kesiapannya untuk mengikuti acara Bokor River International Reggae Festival 2015, yang akan digelar pada 28 hingga -29 Oktober mendatang.
Hal ini diinformasikan Ketua Sanggar Bathin Galang Desa Bokor, Kecamatan Rangsang Barat, Kepulauan Meranti, Sopandi SSos, Minggu (13/9/2015). Dikatakan, melalui pesan messengger, Mantra Yessa anggota dari group tersebut (Masia One and The Iretones, red) memastikan jika groupnya akan ikut tampil di acara Bokor River International Reggae Festival 2015.
"Kemungkinan mereka akan hadir lewat Tanjung Balai Karimun," ungkap Sopandi.
Menurutnya, group reggae tersebut akan hadir bersama sang vokalis Masia Lim. Mereka akan mengkolaborasikan cita rasa alunan musik reggae khas Singapura.
"Semoga masyarakat di kepulauan meranti bisa menikmatinya nanti," ucapnya lagi.(uzi)
Share
Komentar