• Home
  • Riau Raya
  • Gubri Tinjau dan Serahkan Bantuan Untuk Korban Longsor di Kuala Enok Inhil
Selasa, 02 Mei 2017 16:28:00

Infotorial

Gubri Tinjau dan Serahkan Bantuan Untuk Korban Longsor di Kuala Enok Inhil

PEKANBARU - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman tinjau longsor yang ada di Kuala Enok, Kecamatan Tanah Merah. Selain meninjau kawasan longsor, orang nomor satu di Riau ini juga meninjau posko bantuan yang didirikan pemerintah dan warga setempat.
 
Pada kesempatan ini, Andi Rachman (sapaan akrab Gubri) juga ikut menyerahkan bantuan kepada keluarga yang terkena longsor berupa makanan dan matras. Penyerahan bantuan tersebut, diberikan secara simbolis kepada empat perwakilan warga.
 
"Mudah-mudahan bantuan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya kepada warga yang terkena longsor," kata Andi, Senin (1/5/4).
 
Penyerahan bantuan ini langsung disaksikan Bupati Indragiri Hilir HM Wardan, tokoh masyarakat Inhil Samsudin Uti yang juga turut menyumbangkan dana sebesar Rp3 juta. 
 
Selain itu, juga meminta kepada warga khususnya yang terkena musibah untuk sabar dan tak terlena atas kejadian ini serta meminta untuk cepat bangkit. Kemudian, mantan anggota DPR RI juga banyak membeberkan berbagai bentuk perhatian yang telah diberikan pemerintah provinsi kepada Indragiri Hilir, mulai dari infrastruktur dan lainnya. (mcr).
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified