• Home
  • Riau Raya
  • Inilah Tempat Nongkrong Paling Asyik Di Ujungbatu Bagi Penikmat Kopi dan Pecinta Musik
Selasa, 31 Desember 2019 09:14:00

Inilah Tempat Nongkrong Paling Asyik Di Ujungbatu Bagi Penikmat Kopi dan Pecinta Musik

SURYA PATRIANTO

ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Salah satu tempat nongkrong yang asyik di kota Ujungbatu, Rokan hulu, bagi penikmat kopi dan pencinta musik, yaitu "Pak Wo Coffee" yang beralamatkan di RT.05/13 Sungai Teriak, Tanah Datar, Kelurahan Ujungbatu, Kecamatan Ujungbatu, Rokan Hulu (Rohul).


Anas Latif yang dikenal dengan sebutan Pak Wo adalah pemilik usaha kedai "Pak Wo Coffee" usaha ini dikelola sendiri dibantu oleh istrinya Hurniati dan juga anak anaknya, untuk melayani pelanggan, Usaha ini dirintis sejak bulan Mei Tahun 2014.


Saat wartawan RiauOne, Minggu (29/12/2019) berkunjung ke "Pak Wo Coffee" nampak berjejer meja panjang 14 buah, disana ada puluhan anak muda dan juga orang tua sedang asyik menikmati kopi serta memainkan gadget, disudut kanan bagian depan ada stand terbuka yang diperuntukkan bagi pencinta musik dengan berkaraoke dan juga disediakan gitar akustik.


Tempat untuk menyalurkan bakat dibidang seni ini disediakan secara gratis bagi penikmat kopi, dipersilahkan untuk menyalurkan bakat seni disini "Temukan Bakat, Salurkan Hoby" tulisan itu terpampang di panggung.


Prinsip hidup Pak Wo yaitu "Memberi adalah Menerima" layanan yang disediakan secara gratis bagi penikmat kopi yaitu, Panggung seni terbuka, Free Wifi dan Colokan Listrik untuk mencarger Handphone yang tersedia disetiap meja, Fasilitas ini diberikan supaya pengunjung merasa betah, Nyaman, Puas, Rileks serta Terhibur.


Penuturan Anas Latif, Kedainya dibuka untuk melayani pelanggan mulai dari pagi pukul 07:00 WIB hingga dinihari Pukul 03:00 WIB, namun khusus untuk bagi penggunaan musik, untuk pelanggan yang menyaluran bakat, waktunya dibatasi, dari pukul 07:00 sampai Pukul 16:00 WIB dimulai kembali setelah Ba'da Isya sampai Pukul 24:00 WIB.


"Disini kita tidak menjual minuman keras apalagi Narkoba, dan semua pengunjung dilarang membawa dan mengunakan minuman keras dan Narkoba," Tegas Pak Wo.


Disana terpampang tulisan Filosofi "Sesempurna apapun kopi yang kamu buat, Kopi tetaplah Kopi punya sisi pahit yang tidak mungkin kamu sembunyikan," Seruput Kopinya, Santai Suasanyanya, Hangat Ngobrolnya.


Di Pak Wo Coffee menyediakan menu sederhana dengan harga yang sangat terjangkau oleh berbagai kalangan, baik bagi anak anak muda maupun orang tua.


Dari hasil Eksperimen Anas Latif dengan memakai kopi unggulan dan dipadukan dengan gula aren asli hasil dari produk lokal pasirpangarain diberi nama Kopi "Original Kopi Pak Wo panas" dan "Original Kopi Pak Wo Dingin".


Adapun Rasa kopi unggulan lainnya Wine Drip, Vietnam Drip, V60, Es Kopi Susu Kekinian dan tersedia rasa lainnya, Tentang masalah harga, disini jangan khawatir sangat terjangkau dan tidak merusak kocek anda.


Disamping itu "Pak Wo Coffee" juga menyediakan teman minum kopi, singkong goreng, Kentang goreng, Martabak Mie, Nasi Goreng, Mie Rebus, Mie Nasi Goreng (Minas) dan Cemilan yang bikin penasaran yaitu Segitiga Manis.

Menurut pengakuan dari beberapa pengunjung "Pak Wo Coffee" dan juga termasuk Wartawan RiauOne mengakui merasa nyaman minum kopi di tempat "Pak Wo Coffee" didukung tempat yang luas dengan pelayanan yang ramah "Pak Wo orangnya asyik, mudah dan enak diajak bergaul,"***(SURYA)


Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Kompol Andi Cakra Putra Pimpin Langsung Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu, Polres Rokan Hulu, Komisaris Polisi (Kompol) Andi Cak

  • 2 tahun lalu

    Polisi Sahabat Anak, Polsek Kunto Darussalam Sambangi TK Al Islam Desa Bukit Intan Makmur

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Guna untuk menumbuhkan kesadaran serta kedisiplinan sejak usia dini, BKO Lantas Polsek Kunto Darussalam, Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan yang d

  • 2 tahun lalu

    Gus M. Nabil Haroen Hadir Di Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa Yang Ke 37 Se Provinsi Riau Yang Diselenggarakan Di WISS Ujungbatu

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Acara Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa yang ke 37 Se Provinsi Riau, yang dilaksanakan di Wisata Alam Sidomulyo Stable (WISS) Desa Pematang Tebih, Keca

  • 2 tahun lalu

    Razia Aksi Balap Liar Dan Knalpot Brong Oleh Polsek Ujungbatu

    Rokan hulu, RiauOne.Com - Menjawab keluhan masyarakat Kecamatan Ujungbatu atas keresahannya tentang adanya aksi balap liar serta penggunaan knalpot brong, keluhan ini yang selal

  • Komentar