• Home
  • Riau Raya
  • KIP Riau : Dispenda Dumai Melakukan Pelanggaran Keterbukaan Informasi Publik
Rabu, 23 September 2015 23:27:00

KIP Riau : Dispenda Dumai Melakukan Pelanggaran Keterbukaan Informasi Publik

dispenda Dumai. (roc).
RIAUONE.COM, DUMAI, RIAU, ROC - Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Dumai dinilai telah melakukan pelanggaran keterbukaan informasi publik dan tidak mengikuti aturan Keterbukaan Informasi Publik yang diatur dalam Undang Undang Republik Indonesia nomor 14 tahun 2008. Penegasan itu disampaikan Ketua Komisi Informasi Publik (KIP) Provinsi Riau, Mahyudin Yusdar, kepada sejumlah awak media, Rabu (23/9/15). 
 
"Dispenda di Pemko Dumai itu jelas tersangkut sengketa informasi publik (bab 1 pasal 1 ayat 5) menyebutkan, sengketa yang terjadi antara badan publik dan pengguna informasi publik yang berkaitan dengan hak memperoleh dan menggunakan informasi berdasarkan perundang-undangan," kata Mahyudin. 
 
Ditambahkannya, informasi yang diminta pemohon di Dinas Pendapatan, tentang realisasi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Pemko Dumai tahun 2014 dan triwulan I dan caturwulan pertama tahun 2015. 
 
"Saat ini kami masih menjadwalkan mediasi sengketa informasi kedua SKPD di Pemko Dumai tersebut. Jika nantinya mediasi mandek atau gagal, dikatakannya bahwa KIP akan melaksanakan Ajudikasi, yaitu proses penyelesaian sengketa informasi publik antara para pihak yang diputus oleh komisi informasi (bab 1 pasal 1 ayat 7). Persidangan ajudikasi diluar pengadilan dan putusannya setara dengan putusan pengadilan sesuai dengan pasal 23 UU KIP," pungkasnya. 
 
Sementara Kepala Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Dumai, Hendra Usman, ketika dikonfirmasi mengatakan bahwa persoalnya untuk realisasi APBD bukan tugas Dispenda Kota Dumai. Sedangkan, yang wajib disampaikan itu menyangkut tupoksi dan realisasi pendapatan yang diperoleh instansi Dispenda Kota Dumai. 
 
"Bukan wewenang kita menyampaikan realisasi APBD. Kita bisa menyampaikan soal pendapatan saja. Kalau diminta semua untuk disampaikan kita tidak berani," jawab Hendra Usman, kepada sejumlah awak media. 
 
Pihaknya juga siap memaparkan kepada KIPD Riau terkait masalah ini. Selama ini pihaknya juga tidak menutup informasi publik di Dispenda Kota Dumai, selagi itu masih dalam koridor aturan yang berlaku. 
 
"Kan ada beberapa hal yang tidak boleh diumumkan secara sembarangan kepada publik. Tapi kalau ditanya soal realisasi pendapatan yang kita peroleh tentu kita sampaikan secara rinci dan bedasarkan data yang ada. Kita juga siap memaparkan persoalan ini ketika dipanggil KIPD Riau," tegasnya. (zar/*).
Share
Berita Terkait
  • 9 bulan lalu

    Sedang Gembira ada Jalan TOL, Eh Pemerintah Naikan Tarif Tol Dumai-Pekanbaru dari Rp118.500 jadi Rp171.500


    Komentar
  • 1
    Riau Raya  3 hari lalu

    Live CCTv Roro Sei Selari Sei Pakning - Air Putih Bengkalis Setiap Hari

  • 2
    Kilas Global  5 hari lalu

    Foundcoo Expands Digital Impact in Asia-Pacific, Supporting Industrial and Manufacturing Businesses with Specialized B2B Marketing Solutions

  • 3
    Kilas Global  2 hari lalu

    Explore Life for A Shared Future: 2024 Beijing Changping Forum on Life Science was successfully held

  • 4
    Kilas Global  5 hari lalu

    OH!SOME Wins the FMCG Asia Awards 2024 for Global Membership Service System

  • 5
    Kilas Global  3 hari lalu

    OPPO Find X8 and Find X8 Pro Launches Globally with Ultra-Grade Hasselblad Cameras, Next-Gen Performance and ColorOS 15

  • 6
    Kilas Global  2 hari lalu

    VinFast Resmi Hadirkan Mobil Listrik VF 5 di Indonesia

  • 7
    Kilas Global  4 hari lalu

    CGTN: China akan Suntikkan Vitalitas ke dalam Sistem Pemerintahan Global yang Adil dan Setara

  • 8
    Kilas Global  3 hari lalu

    Michelin Showcases Its Commitment to Innovating for a Sustainable Future at Asia Pacific Media Day 2024 in Thailand

  • 9
    Kilas Global  5 hari lalu

    Wrap It Up! A Christmas Atelier at LANDMARK curated by Sarah Andelman

  • 10
    Riau Raya  2 hari lalu

    Ketua DPRD Inhu Sabtu Pradansyah: Pendalaman Anak Sungai Upaya Lindungi Warga dari Banjir

  • Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified