Sabtu, 04 Februari 2017 11:46:00
KPU Kampar Adakan Gerak Jalan Santai
BANGKINANG - Dalam rangka menuju pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kampar periode 2017-2022 Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Kampar kembali mengadakan sosialisasi.Namun ada yang beda sosialisasi kali ini.KPUD Kampar mengadakan gerak jalan santai di seputaran Bangkinang Kota.Sabtu 4/2
Gerak jalan santai yang langsung di buka oleh PJ Bupati Kampar Syahrial Abdi yang di dampingi oleh ketua KPUD Kampar Yatarullah S.Ag SH M.Hum,Dandim 0313/KPR,Danyon 132 Bima Sakti,perwakilan Kejari Bangkinang,perwakilan pengadilan Bangkinang dan para tim sukses dari masing masing calon.
Antusias masyarakat yang tumpah ruah di jalan raya yang di lalui para pejalan santai.Jalan santai yang mengambil start di jalan Ahmad Yani depan taman kota Bangkinang selanjutnya masuk ke jalan M.Yamin SH lalu memasuki Jalan Agussalim dan finis kembali ke taman kota Bangkinang.
Dengan memakai baju dan topi seragam orange dengan tulisan KPUD Kampar para pejalan santai tampak sangat bersemangat.
Di pertengahan jalan para panitia tampak membagikan kupon kupon undian yang nanti nya kupon itu akan di undi di garis finish.
Panitia yang sudah mempersiapkan door prize berupa hadiah hadiah menarik yang tentu nya akan di dapatkan oleh para peserta yang beruntung.
“Kami sangat senang sekali dapat mengikuti acara jalan santai yang diselenggarakan oleh KPUD Kampar ini.Mudah mudahan dengan diadakan sosialisasi pilkada melalui jalan santai ini dapat menuju pilkada yang beradat”ujar Wizar salah seorang peserta.
Ditempat yang sama ketua KPUD Kabupaten kampar Yatarullah S.Ag SH M.Hum mengatakan kalau acara gerak jalan santai ini merupakan salah satu sosialisasi pilkada 15 Februari 2017.
“Kita mengharapkan dengan kegiatan ini masyarakat akan lebih proaktif nanti nya mensukses kan pilkada ini.Dan KPUD Kampar tanggal 8 Februari akan melaksanakan debat kandidat yang akan dilaksanakan di Hotel Labersa.”Harapnya
“Kepada masyarakat yang tidak dapat datang menyaksikan debat kandidat paslon bupati dan wakil bupati bisa juga melalui beberapa radio dan televisi yang akan disiarkan secara live”Tutup Yatarullah.(dkc)