Jumat, 12 April 2013 14:36:00
Kapolres Bengkalis Meminta Wartawan Turut Menjaga Institusi Polri
rtc.com
riauone.com Bengkalis-Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Bengkalis AKBP Ulung Sampurna Jaya berpesan, wartawan diharapkan turut serta menjaga institusi kepolisian Republik Indonesia (Polri). Karena keberadaan polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dalam upaya menjaga ketertiban umum dan penegakan hukum adalah sebagai salah satu unsur peradaban di tengah-tengah masyarakat.
Ia juga meminta kepada wartawan agar selalu menjaga kekompakan dan saling bersatu. Berimbang dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat serta selalu mengedepankan azas praduga tak bersalah dalam setiap pemberitaan sesuai dengan undang-undang dan kode etik jurnalistik.
Demikian disampaikan Kapolres Bengkalis AKBP Ulung Sampurna Jaya saat audiensi dengan sejumlah wartawan Kabupaten Bengkalis di ruang kerjanya, Kamis (11/4/13).
“Saya menitipkan institusi Polri kepada teman-teman wartawan di mata masyarakat. Walaupun sudah diupayakan pencitraan, tetapi ada saja masalah yang terjadi terhadap polri. Seperti beredar beberapa waktu oknum polri, jangan dilihat institusinya yang ada di video itu, tetapi yang bersangkutan juga salah satu dari masyarakat, itulah kondisinya saat ini,” pesannya.
“Buatlah berita yang berimbang. Untuk rekan-rekan wartawan saya juga berharap wartawan menjaga kekompakan sesama wartawan jangan terpecah belah,” imbuh AKBP Ulung yang juga didampingi Kasi Humas Polres Bengkalis Ipda Andri Saputra.
Sementara Ketua PWI Perwakilan Bengkalis Usman Malik mengatakan, bahwa pertemuan atau audiensi ini dalam rangka silaturrahim dan memperkenalkan pengurus yang baru terbentuk. Diharapkan melalui audiensi ini terbangun hubungan yang lebih baik lagi antara kepolisian dan insan pers di masa-masa yang akan datang.(rtc/mnn)
Share
Komentar