- Home
- Riau Raya
- Kapolres Kuansing bersama Istri saksikan Pacu Jalur Tradisional Teluk Kuantan dengan Antusias
Sabtu, 01 September 2018 06:47:00
Kapolres Kuansing bersama Istri saksikan Pacu Jalur Tradisional Teluk Kuantan dengan Antusias
KUANSING,- Kapolres Kuansing AKBP Fibri Karpiananto,SH SIK bersama ibu Kapolres Prita Karpiananto saksikan Pacu Jalur di ruang VVIP Tribun Finish gelanggang Tepian Narosa Teluk Kuantan Jumat (31/8/2018)
Tampak duduk dibarisan paling depan Ruang VVIP Tribun Finish bersama Kapolres AKBP Fibri Karpiananto,SH SIK, Bupati Kuansing H Mursini, Wabup H Halim, Wakapolres Kompol Dodi Harza Kusuma, SIK.MSi, Kasubag Humas AKP G Lumban Toruan, Ketua DPRD Kuansing Andi Putra,SH MH, Wakil ketua DPRD Sardiyono,AMd, Anggota DPRD Jefri Antoni,ST, Weri Naldi.
Dibarisan nomor dua tribun finish juga tampak Sekda Kuansing DR. Dianto Mampanini,SE MT, Kabag Humas dan Protokoler Setda Kuansing, Drs. Muradi,M.Si, Kepala BPKAD Hendra,AP MSi, Kasi Intel Kejari Kuansing Revendra,SH Toko masyarakat Kuansing Gumpita,S.Sos,M.Si, Kaban Kesbangpol Linskar, Ketua Koni Kuansing Zulhendri, Kabag Humas Polres AKP G Lumban Toruan, Kapolsek Kuantan Tengah Kompol Kasmadi,SH, Para Kadis dan Kabag serta penonton lainnya.
Sebagaimana pantauan awak media Riauone.com Ibu Kapolres Kuansing Prita Karpiananto sangat antusias menyaksikan Pacu jalur tradisional Teluk Kuantan, memberikan semangat dan suport kepada anak pacuan, sambil mengucapkan," besok menang lagi ya," ucap ibu Kapolres Prita Karpiananto kepada anak pacuan Jalur Sang Ratu Helmina Polres Kuansing ketika memberikan minuman dan buah buahan ke anak pacuan Jalur Saat merapat di tribun Finish.
Selama pengamatan awak media dilapangan saat pacu jalur berlangsung Kapolres Kuansing AKBP Fibri Karpiananto, SH SIK tampak larut dalam suasana pacu Jalur yang sangat seruh, jalur jalur yang hilir berpacu saling berimbang sehingga Kapolres berserta ibu Kapolres terlihat cukup menegangkan. Sambil memberikan teriakan kayuuaaah, ibu Kapolres bersorak memberikan semangat juang anak pacuan Jalur Sang Ratu Helmina dibawah binaan Kapolres Kuansing.
Pada saat jalur jalur merapat ke tribun Finish selesai berpacu, sambil mendengarkan keputusan dewan hakim Kapolres Kuansing AKBP Fibri Karpiananto,SH SIK seperti biasa membagikan minuman, buah buahan, rokok untuk membangkitkan semangat dan energi para anak pacuan.
Terlihat dari atas tribun finish Kapolres Fibri cukup bersemangat menyaksikan hilir demi hilir pacu jalur hari ketiga ini, rata rata pertarungan di hilir ketiga cukup berimbang dan menegangkan. (ijk)
Share
Berita Terkait
Forvis Mazars celebrates new network formation in APAC, announces strong growth in Singapore
Dr. Nalinee Paiboon of Giffarine Receives Outstanding Leader Recognition at ACES Awards 2024
BANGKOK, THAILAND - 25 November 2024 - Dr. Nalinee Paiboon, Presi
Saingan dan Mirip X Twitter, Bluesky platform media sosial yang lagi Menonjol
TEKNO, - Jagat maya terus berkembang, paltform digital pun ter
Presiden Prabowo bertemu Presiden PEA Sheikh MBZ, Tertarik Kelola Sovereign Wealth Fund
NASIONAL, JAKARTA - Kunjungan ke luar negeri, presiden Prabos
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified