• Home
  • Riau Raya
  • Kontingen Palang Merah Remaja (PMR) Rengat Inhu Juara Umum
Selasa, 19 November 2013 14:28:00

Kontingen Palang Merah Remaja (PMR) Rengat Inhu Juara Umum


riauone.com, Rengat, Inhu, Riau - Kontingen Palang Merah Remaja (PMR) Kabupaten Inhu sukses meraih juara umum pada kegiatan Ajang Giat Prestasi Palang Merah Remaja (AGITAPRAJA) se- Provinsi Riau. Kegiatan ini dilaksanakan oleh KSR Unit UIN Suska Pekanbaru pada 13 sampai dengan 17 November 2013 kemarin di Kampus UIN Suska Panam Pekanbaru.
            Kotingen PMR Kabupaten Inhu berjumlah 9 regu (90) orang. Mereka berasal dari 8 SLTA dan SLTP di 5 kecamatan di Inhu. Dari hasil lomba yabng dilaksanakan, kontingen PMR Inhu akhirnya memperoleh juara umum dengan memboyonh sebanyak 21 dari 27 tropi yang diperebutkan dalam perlombaan tersebut.
           Demikian diungkapkan Ketua PMI Kabupaten Inhu Helmi A.Manaf S.Sos kepada Riauone di Rengat kemarin. Dijelaskan, kontingen PMR Inhu berhasil mendapat sebanyak 8 juata I, kemudian 8 juara II, dan 5 juara III. Juara I diperoleh 5 tingkat Madya dan 3 tingkat Wira. Juara II di peroleh 7 tingkat Madya dan 1 tingkat Wira. Sedangkan juara III terdiri dari 2 tingkat Madya, dan 3 tingkat Wira.
Dikatakannya,  jika diurut berdasarkan kecamatan, tropy terbanyak diperoleh PMR dari SMPN 1 Kuala Cenaku dengan total 7 tropy. PMR dari SMPN 1 Lubuk Batu Jaya dengan 6 tropy, Kecamtan Rengat Barat 4 tropy, Kecamtan Pasir Penyu sebanyak 3 tropy, dan Kecamatan Seberida sebanyak 1 tropy.
Menurut Helmi, pengurus PMI Kabupaten Inhu merasa bangga dengan prestasi yang dilperoleh dalam lomba tingkat provinsi itu. Kedepan diharapkan pembinaan dan latihan PMR terus digiatkan untuk mencapai prestasi yang lebih baik.” Yang lebih penting dari itu adalah mengimplementasikan dilapangan dalam membantu masyarakat yang membutuhkan,”tegasnya.
Sebelum keberangkatan kontingen pada saat pelepasan peserta, Wabub Inhu H Harman Harmaini SH MM menyampaikan agar peserta bersunguh-sunguh dalam mengikuti seluruh kegiatan. Wabub juga berpesan agar kontingen Inhu bisa meraih prestasi, yang dapat mengharumkan nama sekolah masing-masing dan daerah Kabupaten Inhu. (ari/roc)
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified