• Home
  • Riau Raya
  • Lagi-lagi Pipa Minyak PT. Chevron Pacific Indonesia (CPI) di Dumai dibobol Maling
Jumat, 31 Oktober 2014 10:05:00

Lagi-lagi Pipa Minyak PT. Chevron Pacific Indonesia (CPI) di Dumai dibobol Maling

Pipa-Minyak-Chevron-di-Dumai-Kembali-Dibobol-OTK
riauonecom, Dumai, roc, - Lagi-lagi pipa minyak PT. Chevron Pacific Indonesia (CPI) dibobol. Kali ini oleh empat orang kawanan pencuri. Satu pelaku berhasil ditangkap, sedangkan tiga tersangka lain berhasil kabur.
 
Pencurian minyak mentah milik Chevron Dumai kembali terjadi, Rabu (29/10/2014). Kali ini pelaku membobol tiga titik pipa di lokasi yang tersembunyi, di sisi kiri jembatan Sungai Dumai, Jalan Bukit Timah, Kelurahan Mekar Sari, tepatnya di Km 11, Kecamatan Dumai Selatan.
 
Lokasi pipa yang tertutup rimbunan pohon, memudahkan pelaku melaksanakan rencana aksinya. Namun mobil tangki yang terparkir disisi jembatan mengundang perhatian petugas Security PT Chevron yang sedang melaksanakan patroli.
 
Melihat kedatangan petugas, kawanan tersebut langsung melarikan diri. Namun satu pelaku berhasil ditangkap, sedangkan tiga pelaku lain berhasil melarikan diri.
 
Berdasarkan keterangan Kanit II Reskrim Polres Dumai, Iptu Joner, pelaku tertangkap tangan Rabu dini hari sekitar pukul 04.00 WIB.
 
“Tersangka yang berhasil diamankan berinisial Zr usia 24 tahun, warga Bagan Batu. Zr berperan sebagai sopir pengangkut minyak mentah curian,” kata Joner.
 
Hasil olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), diperkirakan pelaku mencuri minyak mentah dengan cara membobol pipa menggunakan alat bor. Setelah pipa berhasil dilubangi, pelaku memasang keran dan selang, guna dialirkan ke dalam mobil tangki.
 
“Ada tiga titik pipa yang dilubangi pelaku. Hasil penelitian baru satu titik yang berhasil digunakan mengalirkan minyak mentah. Tapi lebih pastinya akan dipanggil pihak ahli dari Chevron untuk memastikan apakah satu titik kran berdiameter 2.5 Inci, sudah digunakan apa belum,” ulas joner.
 
Kini tersangka telah ditahan di Polres Dumai, bersama barang bukti truk Tangki CPO bernomor polisi BK 9049 DY. (*).
 
#dumaihedline
Share
Berita Terkait
  • 2 bulan lalu

    Masih Pasal Wasit Indonesia Vs Bahrain, Jawaban AFC seusai PSSI Lapor soal Kontroversial Wasit



    Komentar
  • 1
    Kilas Global  3 hari lalu

    Hong Kong Brands & Influencers Unite to Embrace Being Never Normal

  • 2
    Kilas Global  3 hari lalu

    Desak Pemprov DIY Segera Terbitkan Perda Pelarangan Perdagangan Daging Anjing & Kucing, Koalisi DMFI dan Masyarakat Gelar Aksi Pedal Bareng

  • 3
    Kilas Global  3 hari lalu

    Zoho Partners with Ministry of Communication And Digital Affairs to Support Indonesia's Startup Ecosystem

  • 4
    Kilas Global  6 hari lalu

    Explore Life for A Shared Future: 2024 Beijing Changping Forum on Life Science was successfully held

  • 5
    Hukrim  5 hari lalu

    Kantor Desa Bongkal Malang Dirusak dan Digembok, Kepala Desa Akan Tempuh Jalur Hukum

  • 6
    Kilas Global  6 hari lalu

    VinFast Resmi Hadirkan Mobil Listrik VF 5 di Indonesia

  • 7
    Kilas Global  5 hari lalu

    Forvis Mazars celebrates new network formation in APAC, announces strong growth in Singapore

  • 8
    Kilas Global  5 hari lalu

    Dr. Nalinee Paiboon of Giffarine Receives Outstanding Leader Recognition at ACES Awards 2024

  • 9
    Kilas Global  4 hari lalu

    Delta Dunia Group, Through BUMA International, Agrees to Acquire a Controlling Interest in the Dawson Coal Mining Complex

  • 10
    Kilas Global  7 hari lalu

    Michelin Showcases Its Commitment to Innovating for a Sustainable Future at Asia Pacific Media Day 2024 in Thailand

  • Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified