• Home
  • Riau Raya
  • Merbau Kepulauan Meranti Aman Melaksanakan Kegiatan Tahun Baru Islam 1436Hijriah
Minggu, 26 Oktober 2014 19:46:00

Merbau Kepulauan Meranti Aman Melaksanakan Kegiatan Tahun Baru Islam 1436Hijriah

ilustrasi
riauonecom, Selatpanjang, Meranti, roc - Kegiatan Perlombaan dalam rangka memeriahkan acara penyambutan Tahun Baru Islam, 1 Muharam 1436 Hijriah di Kecamatan Merbau, Kepulauan Meranti, yang di ikuti dari tingkat SD,SMP sampai SMA se- Kecamatan Merbau, sekaligus pembagian hadiah. alhamdulillah berlansung aman.
 
Acara yang berlangsung di Masjid Baitun Naim, Jalan Kamboja, Kelurahan Teluk Belitung yang dihadiri Sekretaris Camat Merbau Fahmuriadi, Kapolsek Merbau, Akp Syahruddin Tanjung, Kepala UPTD Pendidikan Merbau Musrizal AMaPd, Kepala UPTD Kesehatan Merbau Dr Suhadi, Ketua LAMR Merbau Drs Abdul Gafar, Ketua Karang Taruna Merbau Bustami, Pengurus Masjid Baitun Naim, serta ratusan masyarakat sekitar. acaranya berlangsung aman.
 
Dalam waktu yang sama, Masjid Al-Ikhsan Teluk Belitung juga berlangsung acara Perayaan Tahun Baru Islam, 1 Muharam 1436 Hijriah, Kegiatan tersebut diisi dengan Lomba Adzan dan Lomba Pidato tingkat SD dan SMP, kegiatan dihadiri oleh pengurus mesjid Al- Ikhsan, peserta lomba, dan ratusan Masyarakat, acaranya juga berlansung aman.
 
Sebagaimana disampaikan Kapolsek Merbau, Akp Syahruddin Tanjung, melalui Kanit Intelkam, Polsek Merbau sekaligus Panitia Perlombaan Khatam Alquran Masjid Baitun Naim, Brigadir Sony Silalahi, SH kepada wartawan, Ahad (26/10/14) .
 
"Pengamanan dilaksanakan oleh 6 Personel dari Polsek Merbau yang dibantu oleh 4 Personel Satpol PP Kecamatan Merbau. Kegiatan selesai sekitar pukul 21.30 Wib. Selama kegiatan berlangsung aman terkendali".tuturnya. (mas)
Share
Berita Terkait
  • 4 bulan lalu

    Dalam Sejarah, Ternyata Dua Kali Inggris Hampir Jadi Kerajaan Islam

    DUNIA, LONDON - Kerusuhan akhir pekan lalu memunculkan kembali sorotan terhadap hubungan negara tersebut dengan Muslim. Ternyata, kerajaan itu sempat dua kali hampir
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified