Selasa, 08 Maret 2016 15:09:00
Advertorial
PK- PK Golkar Inhil Siap Dukung Kader Terbaik
RIAUONE.COM,TEMBILAHAN,ROC - Semakin dekat pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Kabupaten Indragiri Hilir, makin panas dinamika peta perpolitikan.
M Ilyas, mantan anggota DPRD Inhil yang juga Ketua Pengurus Kecamatan (PK) Partai Golkar Kempas kembali angkat bicara terkait pemilihan Ketua DPD Golkar Inhil.
"Kami para pengurus dan kader di kecamatan sudah sepakat untuk mencalonkan dan memilih kader terbaik partai pada Musda mendatang, " ungkap Ilyas, Selasa (8/3).
Jelas Ilyas lebih jauh, kader terbaik itu adalah kader yang tahu, mau dan sudah bersusah payah membesarkan Partai Golkar, khususnya Partai Golkar Indragiri Hilir.
"Golkar itu partai besar, kami kaya akan kader berkualitas dan berkompeten serta teruji mau bersusah payah membesarkan Partai Golkar, sehingga kandidat di luar itu jelas tidak akan dapat dukungan PK, " tegas Ilyas.
Paparnya lagi, "track record" seorang kandidat Ketua DPD Golkar Inhil selalu jadi bahan pertimbangan para pengurus kecamatan selaku pemilik suara.
"Salah satu yang penting dari seorang kandidat adalah keberpihakannya kepada partai secara terus menerus, bukan hanya pada waktu diperlukan saja, ibarat mengurus kebun kelapa, jika ingin hasil panen bagus, harus rajin dan senantiasa dibersihkan, dikasih pupuk dan ditanggul jika kebanjiran, " jelas Ilyas menganalogikan. (Adv/*).
Share
Berita Terkait
Wardan Tepis Hubungan dengan Ketua DPD Golkar Riau Tidak Harmonis
RIAUONE.COM, TEMBILAHAN – Bupati Indragiri Hilir (Inhil) HM Wardan menepis isu hubungannya yang tidak harmonis dengan Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman selaku
Episode Baru, PK-PK Golkar Inhil Kembali Dukung Wardan
RIAUONE.COM,TEMBILAHAN,ROC- Tarik ulur kekuatan di internal DPD Partai Golkar Kabupaten Indragiri Hilir semakin seru untuk diamatai, Golkar memang dikenal sebagai partai ya
Bursa Calon Ketua DPD Memanas, PK-PK Golkar Merasa Tidak Kenal Wardan
RIAUONE.COM,TEMBILAHAN,ROC- Munculnya nama Bupati Inhil, HM Wardan dalam bursa Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Inhil dinilai sebagian besar Pengurus Kecamatan (PK)
Manuver Politik Kian Memanas, Edy Sindrang Siap Kembalikan Kejayaan Golkar
RIAUONE.COM,TEMBILAHAN,ROC - Bakal calon Ketua DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Indragiri Hilir mulai bermunculan dan menyatakan kesiapannya untuk maju memimpin
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified