Senin, 21 Oktober 2013 07:31:00

Para Pejabat Rohul Kunjungi Korban Banjir

banjir Rohul - (ilustrasi)
riauone.com, Rokan Hulu, Riau - Beberapa pejabat Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Ahad mengunjungi korban banjir didaerahnya, lokasi yang di kunjungi Desa Aliantan, Kecamatan Kabun, Ahad (20/10/2013). Pada kunjungannya, dia menyalurkan bantuan Sembako dari Pemkab Rohul kepada ratusan kepala keluarga yang rumahnya terendam air akibat meluapnya Sungai Aliantan.

Bupati Rokan Hulu Achmad juga tidak lupa ikut mengunjungi korban banjir, Kepada warga Aliantan, Bupati  meminta agar dalam pelaksanaan proyek normalisasi Sungai Aliantan, warga setempat tidak meminta ganti rugi lahan. Menurutnya, untuk menghindari banjir susulan, sungai setempat yang berliku-liku meski diluruskan. "Jika sungai diluruskan, maka banjir bisa kita minimalisir," katanya.

Bantuan paket Sembako berisi minyak goreng 1 liter, mie instan 1 kardus, ikan sarden, dan air mineral. Dia mengharapkan, para korban banjir bersabar menghadapi musibah tersebut. Warga setempat juga dimintanya proaktif untuk mendukung semua program Pemkab Rohul, khususnya program normalisasi sungai yang akan dilakukan di desa tersebut.

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Rohul, dampak meluapnya Sungai Aliantan sejak Ahad, sebanyak 220 rumah terendam dengan ketinggian air dari 10 centimeter hingga 50 centimeter.

Kepala BPBD Rohul Aceng Herdiana mengatakan untuk mengantisipasi warga mengungsi saat ketinggian air naik, instansinya sudah membangun Posko bencana di Desa Aliantan dan menurunkan 25 personil dari Tim Rekasi Cepat (TRC) dibantu aparat dari TNI dan Polri, serta Satpol PP Rohul.

"Hingga sore ini belum ada warga yang mengungsi. Tapi kita siaga disana (Desa Aliantan)," jelas Aceng.(rtc/roc)

Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2025 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified