Sabtu, 25 Oktober 2014 11:34:00
Pemkab Kepulauan Meranti Targetkan 10 Lokasi
riauonecom, Meranti, roc, - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, sangat mendukung kelanjutan program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) oleh Pemerintah Pusat. Tahun 2015 mendatang, Pemkab menargetkan sharing anggaran kegiatan itu untuk 10 lokasi Desa.
Demikian diungkapkan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Kepulauan Meranti, Drs Mohammad Azza Faroni, yang dihubungi wartawan, saat menghadiri Workshop Penguatan Kapasitas Pamsimas, di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.
"Tahun 2014 ini Pemkab Kepulauan Meranti sudah melaksanakan kegiatan Pamsimas di 5 lokasi. 4 diantaranya didanai oleh APBN Pusat dan 1 lokasi didanai APBD Kabupaten. Sedangkan tahun 2015 mendatang, kita mengusulkan dapat didanai APBN untuk 8 lokasi dan APBD di 2 lokasi, sehingga berjumlah 10 lokasi," ujarnya.
Sedangkan Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Kabupaten Kepulauan Meranti, Bambang Suprianto SE MM, yang juga mengikuti kegiatan Workshop itu mengungkapkan, DPPKAD, Bappeda dan Sekda sudah menyepakati anggaran kegiatan Pamsimas tahun 2015 di 2 lokasi.
"Untuk 2 lokasi melalui APBD Kabupaten tahun 2015 mendatang sudah kita sepakati bersama Bappeda dan Sekda. Saat ini Pemkab Kepulauan Meranti sedang mengusulkan dukungan dana APBN Pusat tahun 2015 mendatang untuk 8 lokasi di Kabupaten Kepulauan Meranti," ungkapnya.
Bambang menjelaskan, Workshop Penguatan Kapasitas Pamsimas yang diikuti oleh sejumlah daerah dari wilayah Indonesia Bagian Barat tersebut, dilaksanakan oleh Dirjen Pengembangan Daerah pada Kementerian Dalam Negeri RI. Hadir utusan Kabupaten Kepulauan Meranti dari Sekretariat Daerah, Bappeda dan DPPKAD.
"Workshop itu dalam rangka untuk kelanjutan program pembangunan fasilitas air minum dan sanitasi. Narasumber berasal dari Dirjen Pemukiman dan Perumahan Bappenas, Dirjen Pengembangan Air Minum Kementerian PU, Dirjen Fasilitasi Penataan Ruang dan Lingkungan Hidup Kemendagri, Dirjen Penyehatan Lingkungan Kemenkes, Dirjen SDA PTG Kemendagri dan Ketua DPRD Musi Banyuasin," rincinya.
Ditambahkannya, dalam implementasi kegiatan Pamsimas tersebut, Bappenas sudah menyepakati komitmen sharing anggaran kegiatan 4 berbanding 1 dengan masing-masing Pemerintah Daerah. (moc/*)
Share
Berita Terkait
Ini Yang Sebenar-nya Harga Pertalite, Bukan Rp10 Ribu per Liter
NASIONAL, - Sejumlah badan usaha penyedia Bahan B
PSN Jembatan Pulau Bengkalis - Sungai Pakning, Tunggu Rekomendasi Teknis dari Kementerian PUPR
BBM Naik!!, Tapi Harga Pertamax Tidak Ikut Naik
NASIONAL, Jakarta - PT Pe
Apes Beribu Apes, Dana 1 Triliun Lebih Sudah Keluar, Kejaksaan Tangkap Ronald Tannur di Surabaya, Vonis Bebas Dibatalkan MA
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified