Senin, 12 Mei 2014 13:25:00

Pengelolaan Cagar Budaya Inhu Terus ditingkatkan

cagar budaya. (ilustrasi)
riauone.com, rengat, ROC – Disporabudsata Kabupaten Inhu terus berupaya meningkatkan manajemen pengeloaan situs cagar budaya yang ada di daerah ini. Sehingga kedepan cagar budaya ini tetap lestari dengan manajemen yang lebih baik lagi.
 
                Hal itu diungkapkan oleh Kadisporabudsata Inhu Drs.Armansyah melalui Kabid Budaya, Mailiswin SSos menjawab riauone, Senin  (12/5) diruang kerjanya. Dikatakan, pihaknya tengah bekerjasama dengan Balai Kajian Cagar Budaya Riau Kepri yang berkedudukan di Batu Sangkar provinsi Sumbar, dalam merumuskan manajemen pengelolaan cagar budaya dimaksud.
 
                Selain itu juga dijalin kerjasama dengan Balai Arkeologi di Medan dalam pengelolaan cagar budaya yang ada di Inhu. Dari kerjasama ini akan ada sebuah buku terkait pengelolaan cagar budaya. “Kami sudah turun kelapangan dengan bersama tim dan masyarakat setempat, melihat potensi cagar budaya di Inhu,”ujarnya.
                Tahun 2014 ini ada pembangunan pagar di makam bersejarah di Japura Kecamatan Lirik dari APBN. Pengelolaan kegiatan fisik pembangunan pagar itu melalui BCB Batu Sangkar Sumatera Barat. Ditempat ini ada situs  cagar budaya bekas kerajaan Indragiri Raja Pura (Desa Japura). Yaitu Makam Raja Ismail dengan gelar Sultan Said Mudoyatsyah (Sultan Indragiri ke 21).
 
 Ada juga situs makam Raja Ismail dengan gelar Sultan Ismailiyah (Sultan Indragiri ke 22), Situs cagar budaya Makam Tengku Mun Alias Tengku Bujang Gelar Sultan Husinsyah (Sultan Indragiri ke 23). Situs Makam Panglima Hitam dan Situs Cagar Budaya Komplek Makam Pokeh (Mufti Kerajaan Indragiri).
 
Lebih jauh dijelaskan Mailiswin, Situs Cagar Budaya di wilayah Inhu terdapat di sejumlah kecamatan, yaitu Kuala Cenaku, Kecamatan Rengat, Kecamatan Batang Cenaku, Kecamatan Seberida, Kecamatan Batang Gansal, Kecamatan Rengat Barat, serta Kecamatan Lirik. Bahkan juga ada di Kecamatan Rakit Kulim, Pasir Penyu, Kecamatan Sei Lala, Kecamatan Peranap.(ari)
Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Inhu Tutup Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Dasar

    RIAUONE, Inhu - Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Indragiri hulu yang juga Kepala Dinas (Kadis) Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Indragiri hulu (Inhu), Atan

  • 3 tahun lalu

    Pemkab Inhu Menggelar Bimbingan Teknis Keamanan Pangan


    INHU - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Keamanan Pangan bagi Pelaku Usaha Industri Rumah Tangga Pangan (IRTP) yang ditaj

  • 3 tahun lalu

    Sekda Siak Buka Kegiatan Survei Pengamanan Cagar Budaya

    RIAUONE.COM,SIAK- Sekretaris Daerah Kabupaten Siak Arfan Usman, membuka kegiatan survei dalam rangka persiapan pengamanan Cagar Budaya di Kabupaten Siak, yang dilaksanakan di Ru

  • 3 tahun lalu

    DPRD Gelar Rapat Ranperda Kabupaten Inhu Tentang Laporan Pertanggungjawaban APBD 2020


    RIAUONE, Inhu - DPRD Kabupaten Indragiri Hulu menyelenggarakan Rapat Paripurna penyampaian rancangan peraturan daerah (Ranperda) Kab. Inhu tentang Laporan Pertanggung

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified