Rabu, 17 Agustus 2016 17:54:00

Peringatan Detik-detik HUT RI di Bengkalis Hikmad

BENGKALIS, RIAU, – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 Republik Indonesia, di Kabupaten Bengkalis berlangsung hikmad dan sukses. Upacara dipimpin langsung oleh Bupati Bengkalis Amril Mukminin, di Lapangan Tugu Bengkalis, Rabu (17/8/2016).
           
Tepat pukul 10.00 WIB, sirene dibunyikan selama satu menit, pertanda peringatan detik-detik Proklamasi, yang ikuti dengan sirene di tower mercusuar di Jalan Jenderal Sudirman, Bengkalis. Dilanjutkan dengan pembacaan naskah Proklamasi oleh Ketua DPRD Bengkalis Heru Wahyudi.
           
Selang beberapa menit kemudian, pasukan pengibar bendara merah putih yang dipimpin, Pelda M Yamin Harahap dari Kodim 0303 Bengkalis. Petugas pembawa baki bendera merah putih Nabila Winalisa (SMA Cendana Duri, Mandau), Krisna Bayu Pratama (pengibar bendera) dari SMAN 1 Bengkalis, M Riyansyah Tanjung (penggerek) dari MAN Bengkalis, Rayhan Firdaus (pengulur tali bendera) SMAN 3 Mandau. Sedangkan bertindak sebagai pengantar benderah merah putih, Dwi Putri Indah Sari (SMAN 1 Mandau), Rusmita (SMAN 1 Pinggir) dan Desi Rahmah (SMAN 5 Bengkalis).
 
Bertindak sebagai perwira upacara Kompol Yudhi Palmi (Kabag Ops Polres Bengkalis), komandan upacara AKP Anandhita Rizal (Kasat Bimas Polres Bengkalis).
 
Upacara peringatan HUT ke-71 RI, turut dihadiri Wakil Bupati Bengkalis Muhammad, anggota DPRD Riau asal Bengkalis Abdul Vattah, Kapolres Bengkalis, AKBP Hadi Wicaksono, Kepala Kejari Bengkalis Rahman Dwi Saputra, Ketua Pengadilan Negeri Rustiyono, Ketua TP PKK Bengkalis Kasmarni, para tokoh masyarakat, veteran, wrekruri.
 
Selain diikuti oleh aparatur sipil negera (ASN), upcara juga diikuti anggota TNI/Polri, pelajar, mahasiswa, organiasi kepemudaan, organisasi kemasyarakat, para perwakilan paguyuban se-Kabupaten Bengkalis,  
           
Sempena peringatan HUT ke-71 RI, Amril mengajak seluruh warganya untuk menjadikan peringatan HUT ke-71 Kemerdekaan Republik Indonesia sebagai momentum untuk menjaga dan meningkatkan semangat kebersamaan, toleransi, kesetiakawanan, serta memantapkan sinergitas kerja, karya dan usaha untuk mengisi kemerdekaan. Mengukir sejarah baru yang terus berubah maju.
           
“Sebagai generasi yang menikmati alam kemerdekaan, kita semua punya tanggungjawab untuk bekerja keras dan bekarya untuk mengisi kemerdekaan. Dan tak kalah penting, seluruh elemen negeri ini, harus bergandeng tangan, bahu membahu, untuk menata pembangunan bangsa ini, khususnya Kabupaten Bengkalis yang sama-sama kita cintai,” tandasnya
             
Sebelumnya, pada pagi pukul 08.00 WIB digelar apel bersama peringatan HUT ke-71 RI di halaman kantor bupati, bertindak sebagai inspektur upacara Wakil Bupati Bengkalis Muhammad. Membaca sambutan Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rahman, Wabup mengatakan dalam mengisi kemerdekaan ini dengan cara belajar, dan bekerja yang giat sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing. hal ini sesuai dengan tema hari ulang tahun ke-71 Republik Indonesia tahun 2016 yang bertemakan: “indonesia kerja nyata”.
 
Tema ini menjadi pemicu bagi kita semua untuk membangun indonesia dan Provinsi Riau ke arah yang lebih baik, serta menjadikan negeri ini duduk sama rendah, berdiri sama tinggi dengan bangsa lain.
 
”Sebagai aparatur sipil negara dan elemen masyarakat, kita tidak boleh berdiam diri, kita harus hadir dan ada saat rakyat memerlukan, cepat dan responsif terhadap masalah yang dihadapi masyarakat. Untuk itu, fungsi dan produktivitas kelembagaan pemerintah daerah perlu dioptimalkan, yang satu diantaranya melalui pemanfaatan informasi teknologi,” ungkap Wabup Bengkalis. (hms/roc).
 
Share
Berita Terkait
  • 4 tahun lalu

    Berikut Ini Tema dan Logo HUT RI ke-76 Tahun 2021

    RIAU, PEKANBARU - Kepala Kementrian Sekretariat Negara Heru Budi Hartono menyampaikan kembali logo dan tema HUT RI ke-76 ini dalam rapat koordinasi yang dilakukan secara virtual

  • 4 tahun lalu

    Walikota Sungai Penuh AJB Pimpin Upacara HUT RI 75, Merdeka....

    SUNGAIPENUH - Walikota sungai penuh propinsi jambi H.Asafri Jaya Bakri (AJB) memimpin upacara HUT kemerdekaan RI ke 75 tahun 2020, Senin (17/08/2020).

    Upacara yang digelar

  • 4 tahun lalu

    Rakor HUT RI 75 Minas Siak, Cegah Covid-19 Upacara Diselenggarakan Dengan Skala Kecil

    RIAUONE.COM,SIAK-Jajaran Unsur Pimpinan Kecamatan (Upika) Minas berasama seluruh pimpinan UPTD Sekecamatan Minas menggelar rapat koordinasi untuk pelaksanaan upacara memperingat

  • 5 tahun lalu

    Jadi tersangka Bupati Bengkalis Amril tak Penuhi Panggilan KPK untuk diperiksa

    NASIONAL, -Bupati Bengkalis Amril Mukminin (AMU) tersangka kasus suap proyek multiyears pembangunan Jalan Duri-Sei Pakning di Kabupaten Bangkalis tidak memenuhi panggilan untuk

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified