Senin, 07 Desember 2015 15:33:00

Pj Wako Dumai Irup HUT KORPRI ke-44

RIAUONE.COM, DUMAI, ROC, - Upacara bendera  peringatan HUT KORPRI ke 44 tahun 2015 dilaksanakan di halaman eks kantor walikota Jalan HR Soebrantas Dumai Senin (7/12). Pj Walikota Dumai Drs Arlizman Agus MM inspektur upacara (Irup) dalam kegiatan yang dihadiri Sekdako Dumai Drs H Said Mustafa Msi, kepala SKPD di lingkungan Pemko Dumai serta anggota Forkopinda Dumai itu.
 
KORPRI terus berusaha untuk menguatkan eksistensinya, terus meningkatkan kompetensi dan kinerjanya dalam melayani masyarakat. Memang tidak mudah, namun kesungguhan untuk terus-menerus mengusahakan hal tersebut akan membuahkan hasil dan manfaat
 
“Saya mengaku menyadari bahwa baik dan buruknya pelayanan pemerintah kepada masyarakat berada di tangan para anggota KORPRI.  Pengharapan masyarakat  terhadap peningkatan kualitas pelayanan publik sangat besar. Karenanya, sebagai insan aparatur negara dituntut untuk mampu memberikan pelayanan publik yang semakin cepat, mudah, terjangkau dan terukur,” jelas PJ Walikota Dumai mengutip sambutan Presiden RI Joko Widodo .
 
Banyak hal yang sudah dilakukan, antara lain mendorong transformasi fundamental ekonomi Indonesia melalui kebijakan mengubah ekonomi berbasis konsumsi ke ekonomi berbasis produksi; mengakselerasi program tepat sasaran untuk pengentasan kemiskinan; serta mendorong pembangunan yang lebih merata di luar pulau Jawa.
 
Pembangunan infrastruktur jalan, pelabuhan, bandar udara, penyeberangan perintis, tol laut dan lain sebagainya terus di pacu. Demikian juga upaya mewujudkan swasembada pangan melalui pembangunan bendungan baru, penyediaan teknologi, pendampingan pertanian, pembangunan jaringan irigasi teknis dan pencetakan sawah baru, terus kita kerjakan tanpa Ielah. Sementara itu kita juga tidak pernah berhenti memperhatikan penegakkan hukum, termasuk penegakan hukum di bidang Iingkungan hidup dan kehutanan.
 
“Kita juga bekerja keras untuk menggerakkan pembangunan pedesaan melalui alokasi dana desa; pembangunan perumahan; peningkatan akses kesehatan dan kondisi kesehatan; serta peningkatan fasilitas dan kualitas pendidikan. Dan yang tidak kalah penting, Pemerintah juga terus mendorong pembangunan karakter bangsa,” jelasnya. (nly/zar).
Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Team Gabungan Gakkum Polhut Provinsi Riau, TNI Dan Polri Amankan 1 Unit Excavator Di Desa Lubuk Bendahara

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Tidak mengindahkan pamplet Himbauan yang telah dipasang oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Suligi Dan Batu Gajah, yang d

  • 2 tahun lalu

    HUT TNI Ke 77 Personil Polsek Ujungbatu Geruduk Koramil 08/Tandun

    Rokan hulu, RiauOne.Com - Memperingati Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonsia (TNI) yang ke 77, Kapolsek Ujungbatu AKP. Andi Cakra Putra S.I.K., M.H. beserta personilnya men

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified