Jumat, 19 Mei 2017 06:40:00
Polda Riau Belum Temui Gejolak Kenaikan Harga Sembako Jelang Ramadan
PEKANBARU - Kepolisian Daerah (Polda) Riau belum menemui gejolak kenaikan harga sembilan bahan pokok (Sembako) di pasaran. Sejauh ini, harga relatif masih stabil.
"Sampai saat ini belum terjadi gejolak. Harga melonjak belum ada," ujar Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo SIK di Pekanbaru, Kamis (18/5/2017).Guntur mengatakan, stok pangan untuk masyarakat Riau mencukupi.
Sejauh ini pasokan pangan dari Sumatera Barat (Sumbar) dan Sumatera Utara (Sumut), seperti beras, jagung, gula dan Sembako lainnya masih aman."Belum ada kendala (Sembako), produksi Sumbar dan Sumut surplus. Termasuk bahan bakar minyak, tidak ada kendala," jelas Guntur.
Meski begitu, ungkap Guntur, langkah antisipasi tetap harus dilakukan agar distribusi kebutuhan masyarakat tidak terganggu. Seperti antisipasi banjir, tanah longsor dan bencana lain. "Kalau itu terjadi harus cepat distribusi ke Riau. Namun, sejauh ini semua masih aman dan lancar," kata Guntur.
Selain itu, kepolisian belum menemukan ada indikasi penimbunan Sembako oleh oknum tidak bertanggung jawab. "Belum ada indikasi. Laporan yang masuk masih ditindaklanjuti," tutupnya.Beberapa waktu lalu, Polda dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Riau telah membentuk tim Satgas Pangan. Tim ini bertugas untuk memantau harga Sembako di pasaran agar tidak ada permainan spekulan. (mcr/roc).
Share
Berita Terkait
Dit Intelkam Polda Riau Bantu Keluarga Penyandang Disabilitas
Pekanbaru, RiauOne.Com - Masih dalam memperingati Hari Disabilitas Internasional 2022, Direktorat Intelkam Polda Riau melalui Kasubdit Ekonomi AKBP STP Manulang S.H. mengunjungi
Team Gabungan Gakkum Polhut Provinsi Riau, TNI Dan Polri Amankan 1 Unit Excavator Di Desa Lubuk Bendahara
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Tidak mengindahkan pamplet Himbauan yang telah dipasang oleh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Suligi Dan Batu Gajah, yang d
Polsek Kabun Polres Rohul Berhasil Ungkap Sindikat Pelaku Curanmor
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Personil Polsek kabun, Polres Rokan hulu berhasil meringkus kawanan pelaku tindak pidana pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) pada hari Senin (18/4/
Kapolda Riau Irjen Pol M. Iqbal Mengapresiasi Inovasi Percepatan Vaksinasi Covid-19
PEKANBARU - RiauOne.Com - Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal mengapresiasi inovasi percepatan vaksinasi Covid-19 di Provinsi Riau. Hal itu disampaikan saat memimpin Rapat Ane
Komentar