Rabu, 04 Mei 2016 08:00:00

Sei Pakning Juara Umum MTQ Tingkat Bukit Batu

Wabup bengkalis muhammad Sei Pakning Juara Umum MTQ Tingkat Bukit Batu
BUKITBATU, BENGKALIS, RIAU, – Kecaamtan Sungai Pakning meraih gelar juara umum pada perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-27 tingkat kecamatan Bukit Batu tahun 2016 yang digelar di Desa Tanjung Leban.
           
Piala juara umum diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Bengkalis, Muhammad pada acara penutupan MTQ ke-27 tingkat Kecamtan Bukit Batu, Selasa malam (3/5/2016). Sedangkan qori terbaik diraih Nurhalin utusan dari kafilah Desa Pangkalan Jambi.
           
Hadir dalam malam penututapn itu, Camat Bukit Batu  M. Fadlul Wajdi, anggota DPRD Bengkalis Aisyah, Ketua Panita Atim, yang juga Kepala Desa Tanjung Leban, Ketua Majelis Hakim Syafrudin dan unsur upika dan seluruh tokoh masyarakat Kecamatan Bukit Batu.
 
Pada kesempatan itu, Muhammad menyampaikan mengaku bahagia karena dapat berkumpul dengan para qori dan qoriah, hafizh dan hafizhah, seluruh kafilah dan seluruh elemen masyarakat se-kecamatan Bukit Batu. “Selain mendapat berkah dan kian meneguhkan iman dan taqwa kepada Allah SWT., semoga kehadiran kita di tempat ini, kian menguatkan ukhuwah islamiyah, khususnya bagi umat Islam di Kecamatan Bukit Batu ini,” tandasnya.
 
Muhammad mengucapkan ucapan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada camat bukit batu, ketua pelaksana beserta seluruh panitiapelaksana, kepala desa tanjung leban besertajajarannya, dan semua pihak yang tidak dapatkami sebutkansatu persatu,yang telah berpartisipasi menyukseskan kegiatan mtq ke-27 tingkat kecamatan bukit batu tahun 2016 ini.
 
Hal serupa juga kami sampaikan jajaranmajelis dan dewan hakim yang telah bekerja maksimal,dan memberikan penilaian yang objektif, selama berlangsungnya berbagai lomba dari berbagai cabang pada MTQ ke-27 tingkat Kecamatan Bukit Batu ini.
 
Muhammad juga berharap dari objektifitas itu akan melahirkan qori dan qori’ah, hafizh dan hafizah terbaik Kecamatan Bukit Batu,yang akan mengukirprestasi gemilang, cemerlang dan terbilang,di event-event selanjutnya, khususnya di mtq tingkat kabupaten bengkalis,yangpada tahun 2016 ini, inshaa allah akan kita pusatkan pelaksanaan-nya di Kecamatan Rupat Utara. (zar).
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    Presiden ke Bengkalis, Bupati Sampaikan Aspirasi Masyarakat Ususl Bangunkan Jembatan Bengkalis-Pakning

    BENGKALIS - Tak ingin menyia-nyia momentum kunjungan Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo, Selasa 28 September 2021 Bupati Bengkalis Kasmarni menyampaikan bebarapa usu

  • 3 tahun lalu

    Kabar Baik, Pemkab Bengkalis Sampaikan Usulan Jembatan Sei Pakning Pulau Bengkalis dalam Musrenbang Prov Riau

    BENGKALIS - Pemerintah Kabupaten Bengkalis pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Provinsi Riau Tahun 2022 menyampaikan usulan pembanguan jembatan pulau Bengkalis

  • 5 tahun lalu

    Live CCTv Roro Sei Selari Sei Pakning - Air Putih Bengkalis Setiap Hari

    BENGKALIS - Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Kabupaten Bengkalis memasang kamera CCTv (Closed Circuit Television). Langkah ini untuk memudahkan

  • 5 tahun lalu

    MTQ Ke-44 Tingkat Kabupaten Bengkalis, Bupati : Bangun Akhlak dan Peradaban Menuju Generasi Qurani

    BENGKALIS, - "Melalui Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-44 Tingkat Kabupaten Bengkalis ini, mari kita merefleksikan diri, berzikir dan bertafakur dalam membangun akhlak d

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified