• Home
  • Riau Raya
  • Sekda: KPU jangan Berkeluh Kesana Kemari Anggaran Dipotong!
Selasa, 31 Maret 2015 08:29:00

Sekda: KPU jangan Berkeluh Kesana Kemari Anggaran Dipotong!

kotak suara
RIAUONE.COM, DUMAI, ROC - Pemotongan anggaran dana Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Dumai yang berakhir pada nilai Rp. 10 Miliyar mulai ditanggapi dingin oleh Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Dumai H.Said Mustafa selaku tim penggunaan anggaran.
 
Dikatakan Sekdako Dumai H.Said Mustafa, bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Dumai harus dapat mengefesiensikan anggaran yang ada dan tidak perlu risau serta mengadu ataupun berucap kesana kemari terkait keluhan minimnya anggaran guna pelaksanaan Pilkada tahun 2015
 
"Pemotongan anggaran disejumlah istansi ataupun Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Dumai saat ini sudah merupakan hal yang wajar dan tidak perlu begitu diheboh-hebohkan," kata Sekdako, baru-baru ini.
 
Menurut Sekdako Dumai, dilakukannya pemotongan anggaran tersebut tidak hanya sebatas kebijakan taktis semata, melainkan sebelumnya sudah dilakukan rasionalisasi anggaran. "Pemotongan anggaran tersebut tidak hanya dialami oleh KPU saja, melainkan juga dialami oleh seluruh SKPD dilingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Dumai," katanya.
 
Pemotongan anggaran yang dialami oleh seluruh SKPD dilingkungan Pemko Dumai, lanjut Sekda, memiliki nilai yang beragam ataupun bervariasi, dimulai dari golongan terendah sampai Dinas yang terbilang biasanya selalu mendapatkan jatah banyak selama ini.
 
Sementara itu, terkait dengan tanggapan yang kerap disampaikan Ketua KPU kebeberapa rekanan media bahwa minimnya anggaran akan membuat tahapan KPU, menurut Sekdako Dumai KPU telah keliru. 
 
"Sebab seharusnya KPU dapat melakukan efensiensi anggaran, bukan malah mengadu dan berkeluh kesah kesana kemari. Sebab yang mengalami pemotongan anggaran tak hanya KPU saja," tutupnya. (rgc/roc).
Share
Berita Terkait
  • tahun lalu

    Beban Baru Buat Rakyat, Biaya Perpanjangan SIM Naik hingga 3 Kali Lipat, Ini Rincian Harganya

    NASIONAL, -  Biaya perpanjangan SIM naik hingga 3 kali lipat, berikut rincian harganya. Bagi Anda yang ingin memperpanjang surat izin mengemudi atau SIM, kini harus merogoh

  • 2 tahun lalu

    Pantastis Realisasi Anggaran Pendidikan Meningkat 35,8% atau Rp57,7 triliun per Februari 2022

    NASIONAL, - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) mencatat, realisasi anggaran pendidikan per Februari 2022 meningkat cukup tinggi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

    Menteri K

  • 3 tahun lalu

    Kasus Bupati Kuansing, KPK Panggil Sekda Kuansing Terkait Kasus Suap Bupati Andi Putra

    NASIONAL, - KPK memanggil Pj Sekda Kabupaten Kuansing, Agus Mandar, sebagai saksi. Agus akan diperiksa dalam kasus dugaan suap terkait perizinan perkebunan yang menjerat Bupati

  • 3 tahun lalu

    Surat Pengunduran Diri M Sanusi sudah diteruskan ke KPU RI

    JAMBI, PROVINSI, - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi telah menerima surat pengunduran diri M Sanusi, bahkan surat itu sudah diteruskan ke KPU RI.

    Jika tak meleset

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified