Senin, 17 Februari 2014 14:27:00
Sekda Inhu Hadiri Cap Go Meh
riauone.com, Rengat, Inhu, RIau - Sekda Inhu Drs.R.erisman MSi ikut berpartisipasi untuk melantunkan lagu Tionghoa pada acara malam puncak perayaan Cap Go Meh. Acara tersebut dipadati oleh Ratusan orang Kota Rengat, Kabupaten Indragiri Hulu beberapa hari lalu di Rengat, Cap Go Meh ini selain dihadiri oleh Sekda Inhu Drs H.R. Erisman MSi, juga Dandim 0302, Kepala Dinas Perkebunan, Kepala Bagian Umum Setda Kab Inhu, masyarakat Tionghoa serta masyarakat Inhu.
Sesuai tradisi, masyarakat Tionghoa berkumpul dengan keluarga pada malam bulan pertama setelah Imlek ini. Selanjutnya puncak perayaan Cap Go Meh di Rengat dipusatkan di kelenteng, jalan Veteran, Sabtu (15/2) malam.
Suasanan Kota Rengat terlihat sangat meriah dengan hiasan lampion dan diramaikan juga oleh Artis Ibu Kota dan lokal, dengan band pengiring dari Pekanbaru. Menurut warga Tionghoa Cap Go Meh juga diyakini memberikan energi positif serta dapat memberikan keselamatan dan kemakmuran.
Sekda Inhu dalam kesempatan itu juga mengucapkan selamat kepada warga yang merayakan. Selain Ia juga menilai warga Tionghoa di Rengat sudah ikut berpartisipasi dalam pembangunan Inhu. Kedepan diharapkan akan terus terlaksana dengan baik. (ari/riauone)
Share
Berita Terkait
Komentar